Peristiwa Daerah

Polres Jember Tangkap Pelaku Spesialis Pencurian Rumah Kosong

Senin, 16 Oktober 2017 - 15:14 | 59.27k
Kepolisian Resor (Polres) Jember saat pers conference. (FOTO: Angga/TIMES Indonesia)
Kepolisian Resor (Polres) Jember saat pers conference. (FOTO: Angga/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kepolisian Resor (Polres) Jember menangkap  empat pelaku spesialis pencurian rumah kosong, di d
Desa Dawuhan, Kecamatan Rowokangkung, Kabupaten Lumajang.

Menurut Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo, keempat  tersangka berinisial WR, RF, DE serta DOmelakukan percobaan pencurian pada rumah kosong di Perumahan Gunung Batu Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember.

"Aksinya gagal karena dipergoki oleh pemilik rumah, yang disangka pelaku bahwa rumah dalam keadaan kosong. Lalu pelaku melarikan diri menaiki mobil, dan salah seorang warga sekitar sempat melepar batu pada kaca mobil pelaku kemudian melarikan diri," ujarnya saat ditemui di Mapolres Jember, Senin, (16/10/2017).

Pelaku-2V53D1.jpgKapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo saat melihat barang bukti kendaraan yang digunakan pelaku pencurian. (Foto: Angga/TIMES Indonesia)

AKBP Kusworo mengatakan, setelah mendapatkan laporan tersebut kemudian melakukan koordinasi keseluruh polsek yang ada di wilayah Jember dan meminta bantuan Polres Lumajang, untuk melakukan penyegatan mengantisipasi melarikan diri ke luar kota.

"Dari hasil koordinasi tersebut akhirnya membuahkan hasil, pelaku melarikan diri ke Lumajang dan di sana pelaku yang melihat ada penghadangan dari polisi kemudian banting stir sehingga jatuh ke dalam sungai, lalu dapat diamankan berserta barang buktinya," imbuhnya.

Pelaku-32WSvx.jpg

Dari hasil introgasi Polres Jember, didapati bahwa pelaku telah melakukan aksinya sudah 6 kali di wilayah Jember dan Banyuwangi.

"3 TKP berada di Jember dan 3 lainnya di Banyuwangi," tuturnya.

Barang bukti yang diamankan Polres Jember yaitu Laptop, Handphone, uang tunai, TV dan barang elektronik lainnya. serta keempat tersangka akan dijerat dengan tindak pindana pencurian dengan pemberatan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Jember

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES