Olahraga

128 Atlet Ikuti Grand Final Paragliding TroI 2017

Minggu, 15 Oktober 2017 - 10:18 | 22.81k
Atlet paralayang sedang terbang dari Puncak Megasari, Kecamatan Ijen, Bondowoso. (FOTO: Sofy/TIMES Indonesia)
Atlet paralayang sedang terbang dari Puncak Megasari, Kecamatan Ijen, Bondowoso. (FOTO: Sofy/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sebanyak 128 atlet paralayang dari seluruh Indonesia berlaga dalam Grand Final Paragliding Trip of Indonesia (TroI) seri ke IV di bukit Megasari, Kecamatan Ijen, Bondowoso, Jawa Timur. 

Ketua Federasi Aeromodelling Seluruh Indonesia (FASI) Bondowoso, Eko Setia Budi menyatakan dipilihnya kembali Bondowoso menjadi tuan rumah dikarenakan puncak Megasari di ketinggian 1600 meter di atas permukaan laut dikelilingi panorama alam yang bisa dinikmati. 

"Pengalaman tahun lalu, pihak Kemenpora menyatakan bahwa penyelenggaraan sukses sehingga dipilih kembali menjadi tuan rumah grand final Paragliding TroI seri IV," tutur Eko, Minggu (15/10/2017).

Ia menambahkan dari 186 atlet yang mendaftar, sebanyak 128 datang ke Ijen untuk berlaga termasuk salah satu juara dunia putri asal Malang yakni Rika Wijayanti. Kejuaraan Paragliding TroI kali ini dibagi menjadi empat kategori diantaranya, kelas junior putra dan putri, kelas senior putra dan putri, kelas tandem dan kelas lolos lima puluh tahun (Lolita).

Paralayang-B3fdg8.jpg

"Para atlet dari berbagai daerah, termasuk Padang, Manado, Aceh, Sumatera, Bali dan yang lain," katanya. 

Bupati Bondowoso, H Amin Said Husni mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian acara dari Ijen Festival 2017. "Ijen Festival ini merupakan event gabungan yang terdiri dari olahraga petualangan dan entertainment," katanya. 

Pelaksanaan grand final Paragliding TroI digelar mulai dari 13-15 Oktober 2017. Panitia menyediakan paket tandem bagi wisatawan yang berminat, untuk merasakan sensasi terbang di atas bukit Megasari, sekaligus melihat keindahan alam yang tersaji, seperti Kawah Ijen, Kawah Wurung, Hamparan Kebun Kopi dan pemandangan menarik lainnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Bondowoso

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES