Peristiwa Internasional

Amerika Serikat Menyatakan Keluar dari Keanggotaan Unesco

Jumat, 13 Oktober 2017 - 09:10 | 28.41k
Presiden Amerika Serikat Donald Trump. (FOTO: fortune)
Presiden Amerika Serikat Donald Trump. (FOTO: fortune)

TIMESINDONESIA, AS – Amerika Serikat menyatakan diri keluar dari keanggotaan Unesco, sebuah badan PBB yang mengurusi Kebudayaan dan Pendidikan.

Ada beberapa alasan yang dikemukakan AS, namun yang mengejutkan adalah alasan sikap Unesco yang dinilai anti Israel.

"Tidak mudah untuk mengambil keputusan ini. (Keputusan ini) menggambarkan keprihatinan AS terhadap tunggakan pembayaran yang menggunung di UNESCO, perlunya reformasi mendasar di dalam organisasi ini, serta bias anti-Israel yang terus berlanjut," kata juru bicara Departemen Luar Negeri Heather Nauert dalam sebuah pernyataan, Kamis (12/10). seperti dilansir Antara.

Menurut peraturan UNESCO, pengunduran diri itu mulai berlaku pada akhir Desember 2018. Hingga tiba saatnya nanti, Amerika masih terikat sebagai anggota penuh.

Direktur Jenderal UNESCO Irina Bokova menyatakan kecewa atas keputusan AS itu.

"Pada saat berbagai konflik terus mengoyak masyarakat di seluruh dunia, sangat disayangkan bahwa Amerika Serikat mengundurkan diri dari badan Perserikatan Bangsa-bangsa yang mendorong pendidikan untuk perdamaian dan melindungi kebudayaan yang terancam," katanya.

Menurut Bokova, keputusan AS tersebut ini adalah kerugian bagi agenda besar multilateralisme. Langkah AS tersebut menggarisbawahi beberapa pernyataan Presiden Donald Trump bahwa Amerika Serikat tetap perlu mengikatkan diri dengan badan-badan multilateral. Trump menggaungkan kebijakan "Amerika Terlebih Dahulu". Mendahulukan kepentingan ekonomi dan nasional AS dibandingkan komitmen internasional.

Seperti diketahui, AS aalah penyumbang seperlima pendanaan UNESCO. Setiap tahun, AS memberikan 80 juta dolar sekitar Rp 1,08 triliun. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : Antara News

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES