Gaya Hidup

5 Tips Mengonsumsi Kopi yang Tepat

Rabu, 11 Oktober 2017 - 04:17 | 28.71k
ILUSTRASI. Minum kopi (Foto: 1mhealthtips)
ILUSTRASI. Minum kopi (Foto: 1mhealthtips)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Mengonsumsi kopi dengan tepat dapat membantu mengatasi masalah kesehatan. Kekhawatiran mengenai kandungan kafein pada kopi tidak perlu dirisaukan bila anda mengetahui cara mengonsumsi yang tepat.

Berikut ini 5 (tips mengonsumsi kopi yang tepat, disarikan dari berbagai sumber.

1. Minum kopi di waktu yang tepat
Pada pukul 8 hingga 9 pagi, hormon kortisol (hormon yang membuat tubuh terjaga) sedang tinggi. Anda tidak akan mendapat manfaat yang maksimal dari minum kopi pada waktu tersebut.  

Minumlah kopi di atas jam 9 hingga 11 pagi. Pada jam-jam tersebut, level hormon kortisol dalam tubuh sedang menurun sehingga kopi tidak akan mempengaruhi jam alami tubuh. Perlu diketahui, antara kortisol dan kafein memang saling berinteraksi satu sama lain. Kortisol berperan mengontrol jam tubuh dan menyebabkan orang merasa terjaga.

2. Atur konsumsi kopi Anda
Aturlah konsumsi kopi, dengan membatasinya. Para peneliti menemukan bahwa kafein dalam dosis kecil lebih baik dibanding dosis yang besar di pagi hari. 

3. Setelah makan malam, jangan minum kopi
Baiknya konsumsi kopi usai makan siang, terutama saat anda mulai merasa mengantuk. Hindari minum kopi setelah makan malam karena akan menggangu kualitas tidur anda.

4. Konsumsi kopi sebelum tidur siang
Minum kopi sebelum tidur siang dapat menjadi hal baik untuk dilakukan. Penelitian menunjukkan, konsumsi kopi sebelum tidur siang bisa meningkatkan produktivitas yang lebih baik setelah bangun.

5. Habis ngopi, minum air putih
Setiap usai meminum minuman berkafein, disarankan untuk memenuhi kebutuhan tubuh dengan air putih yang cukup. Kopi bersifat diuretik, artinya akan membuat anda ingin buang air kecil setiap saat. Jadi, banyak mengonsumsi air putih sangat disarankan untuk menjaga anda tetap terhidrasi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES