Indonesia Positif Ketahanan Informasi Nasional

BNNK Purbalingga Ajak Pramuka Perangi Narkoba

Senin, 09 Oktober 2017 - 13:42 | 26.54k
Peserta Pembekalan Informasi Gerakan Stop Narkoba Saka Bakti Husada (SBH) Kwarcab Banyumas di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas, Purwokerto, Minggu (8/10/2017). (FOTO: BNNK Purbalingga For TIMES Indonesia)
Peserta Pembekalan Informasi Gerakan Stop Narkoba Saka Bakti Husada (SBH) Kwarcab Banyumas di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas, Purwokerto, Minggu (8/10/2017). (FOTO: BNNK Purbalingga For TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Nasional

TIMESINDONESIA, PURBALINGGA – Humas BNNK Purbalingga, Awan Pratama SIP hadir dalam kegiatan Pembekalan Informasi Gerakan Stop Narkoba kepada Saka Bakti Husada (SBH) Kwarcab Banyumas, di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas, Purwokerto Jawa Tengah pada hari Minggu (8/10/2017) kemarin.

Kehadiran Humas BNN Kabupaten Purbalingga ini, disamping menyampaikan materi Gerakan Stop Narkoba, juga memberikan motivasi kepada anggota SBH agar terus berkarya, berdharma bakti, menyalurkan minat bakat inovasi serta kreasi yang dimiliki melalui Gerakan Pramuka.

Awan, yang sekaligus anggota senior Saka Bakti Husada Kwarcab Banyumas mengatakan, ikut gerakan Pramuka tak hanya bermanfaat bagi lingkungan, masyarakat luas, tapi juga bagi diri sendiri.

“Dalam Saka Bakti Husada, ada krida, ada materi tentang NAPZA. Jadi bisa, silakan adik-adik bersinergi dengan kami, dengan BNN, mari kita sama-sama perangi narkoba,” kata Awan, yang juga pernah mengikuti Perkemahan Bakti Saka Bakti Husada Tingkat Provinsi Jateng Tahun 2004 di Kudus.

Menurut Awan, kegiatan yang berjalan lancar itu diikuti oleh 50 anggota SBH Kwarcab Banyumas. Dan kehadiran BNN Kabupaten Purbalingga, merupakan undangan dari Dewan Saka Bakti Husada, sekaligus memberi motivasi dan sebagai wujud dharma baktinya kepada Gerakan Pramuka. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : Purbalingga TIMES

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES