Gaya Hidup

Ingin Panjang Umur? Cobalah Menu Makan Siang ala Jepang

Sabtu, 07 Oktober 2017 - 02:40 | 109.60k
ILUSTRASI. Makanan Jepang. (FOTO: beautynesia.id)
ILUSTRASI. Makanan Jepang. (FOTO: beautynesia.id)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Makan siang tak kalah pentingnya dari sarapan. Meski sedang sibuk, selalu usahakan Anda makan siang. Tak hanya sekedar makan siang, kualitas makan siang juga harus diperhatikan untuk menjaga keseimbangan dan kesehatan tubuh. Bahkan makan siang yang sehat juga dapat memperpanjang umur Anda.

Penelitian terbaru menunjukkan, Jepang merupakan negara dengan penduduk yang rata-rata memiliki umur panjang. Mengutip Telegraph, orang Jepang bisa hidup sehat setidaknya hingga usia 83 tahun. Laporan terbaru bahkan menyebutkan, saat ini ada sekitar dua juta penduduk Jepang yang berusia 90 tahun.

Dilansir dari Klik Dokter, pola makan memberikan kontribusi yang sangat besar dalam memperpanjang usia orang Jepang. Mereka menerapkan pola makan sehat dan diet seimbang. Menu wajib yang ada di dalam pedoman diet mereka adalah ikan, makanan laut, biji-bijian, dan sayuran. Ternyata, kebiasaan makan dengan menu sehat tersebut telah diterapkan bahkan pada anak-anak.

Sekolah-sekolah di negara Jepang sangat mematuhi pedoman diet dan menghindari gula tambahan pada menu makan siang siswa. Dengan cara ini, anak-anak telah dibiasakan untuk menyukai rasa dari jenis makanan tersebut. Di samping itu, mereka tentu mendapatkan manfaat kesehatan, termasuk usia yang lebih panjang.

Kini, Anda sudah tahu bahwa salah satu rahasia panjang umur orang Jepang terletak pada menu makan siang yang sehat. Untuk mendapatkan hasil maksimal, pastikan untuk tidak mengolah ikan dengan cara yang salah, seperti digoreng. Anda dapat mengonsumsi ikan dengan cara memanggang atau merebus seperti membuat sup. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Siska Febrina

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES