Peristiwa Daerah

Air Bicara Gelar Upacara Kesaktian Pancasila di Coban Talun

Minggu, 01 Oktober 2017 - 15:24 | 39.23k
Pelaksanaan upacara Hari Kesaktian Pancasila di wanawisata Conan Talun, Minggu (1/10/2017). Foto: Ferry/Times Indonesia
Pelaksanaan upacara Hari Kesaktian Pancasila di wanawisata Conan Talun, Minggu (1/10/2017). Foto: Ferry/Times Indonesia

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Dalam semangat bersinergi peduli lingkungan, komunitas-komunitas yang tergabung dalam Air Bicara mengadakan upacara Hari Kesaktian Pancasila di wanawisata Coban Talun, Batu, Jawa Timur, Minggu (1/10/2017).

Masih dalam rangkaian Air Bicara, para peserta dari berbagai komunitas menggelar upacara secara sederhana. 

Upacara berlangsung relatif singkat namun khidmat, diikuti mulai anak-anak hingga orangtua. Sebagaimana umumnya upacara, para peserta menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan membaca teks Pancasila. 

BACA JUGA: Seratus Organisasi Peduli Lingkungan Ramaikan Gerakan Air Bicara

Air-BicaraWdIq.jpg Usai mengikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila, para peserta berfoto bersama. (Foto: Ferry/TIMES Indonesia)

Usai upacara, ratusan peserta acara Air Bicara melakukan penanaman pohon di kawasan Coban Talun. Pihak pengelola Alas Pinus, tempat berlangsungnya acara Air Bicara, menyiapkan seribu bibit pohon berbagai jenis untuk ditanam  di sekitar Coban Talun.

Kawasan wisata yang dikelola Perhutani ini menjadi salah satu daerah konservasi. 

"Coban Talun juga merupakan daerah tangkapan hujan atau catchment area," terang Anggara Jaya Wardana dari Sahabat Air kepada TIMES Indonesia.

Air-Bicara-BNA9gG.jpgKegiatan penanaman pohon pada acara Air Bicara. (Foto: Ferry/ TIMES Indonesia)

Angga menyebut, bibit pohon yang ditanam diantaranya kayu manis, sepatu dea/kecrutan, cengkeh, sengon, kopi, alpukat dan kluwih.

Aksi penanaman pohon ini diharapkan semakin memperkuat fungsi kawasan sebagai zona konservasi lingkungan, yang juga menjadi wahana wisata alam.

Acara Air Bicara telah berlangsung sejak Sabtu (31/9/2017) kemarin dan berakhir hari ini. Aksi Saber Pungli (Sapu Bersih Sampah Nyemplung Kali) menjadi kegiatan bersama sebelum menutup acara.

"Kita tidak berhenti di sini, tapi ini adalah awal dari komitmen bersama menjaga dan merawat lingkungan," kata Herman. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Batu

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES