Indonesia Positif Ketahanan Informasi Sosial

Kepedulian Pramuli Merambah Masyarakat Kecamatan Karangreja

Selasa, 26 September 2017 - 17:15 | 101.89k
Foto bersama saat sosialisasi Pramuli di Kecamatan Karangreja (foto: SMKMUHBBS For TIMES Indonesia)
Foto bersama saat sosialisasi Pramuli di Kecamatan Karangreja (foto: SMKMUHBBS For TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Sosial

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Gagasan Pramuka Peduli (pramuli) SMP N 1 Karangreja tidak hanya berhenti di sekolah saja. Berkat bimbingan SMK Muhammadiyah Bobotsari mulai merambah ke masyarakat kecamatan Karangreja.

“Kepedulian Pramuka ini jangan hanya untuk kali ini saja, kalau bisa menjadi kebiasaan masyarakat kecamatan Karangreja," ujar Karseno Sekcam Karangreja. 

Tanggapan positif di atas diberikan saat sosialisasi pramuli di aula kecamatan Karangreja pada tanggal 12/9/2017 yang dihadiri oleh Danramil, Kapolsek, Kepala KUA, Kepala Puskesmas, Kepala UPT dan Kepala desa se-kecamatan Karangreja.

Dorongan yang besar tersebut ditindaklanjuti oleh pramuli SMPN 1 Karangreja dengan terjun langsung ke desa-desa di kecamatan Karangreja,

“Kak Drajat tolong fokus teknis kegiatan saat pemaparan ya,” ujar Usman mengingatkan. 

ajp-purbalingga1FODXk.jpgAksi Pramuli Bersih Sungai di desa Karangreja (Foto:SMKMUBBS)

Usaha Retno dan Nani membuka jalan realisasi pramuli di desa Serang Kamis  (14/9/2017) membuahkan hasil. Ibu-ibu PKK dan perangkat desa Serang begitu antusias mengikuti kegiatan sosialisasi pramuli dan menuntut untuk dapat diaplikasikan menjadi kegiatan masyarakat desa Serang yang berkelanjutan.

“Kegiatan bersih desa telah menjadi budaya warga desa Serang, dan pramuli menjadi pendorong yang kreatif untuk mendukung pariwisata yang telah ada,” sambut Sugito Kades Serang. 

Sosialisasi pramuli terus berlanjut ke desa Karangreja Jumat (15/9/2017) yang diikuti oleh perangkat desa dan masyarakat.

”Terima kasih kepada pramuli SMP N 1 Karangreja atas kepeduliannya terhadap lingkungan, kami bersama warga desa Karangreja akan mendukung program ini dengan baik, karena pramuli sejalan dengan program desa dalam pengelolaan sampah,” dukung Sujarwo Kades Karangreja. 

Nisa dan tim pramuli SMPN 1 Karangreja didukung oleh warga sekolah, warga desa Karangreja dan penggalang inti SMP N 1 Bobotsari terus bersemangat melaksanakan pramuli dengan membersihkan sungai di kompleks pasar Karangreja pada Minggu (17/9/2017).

Rumah Subagyo di desa Gondang meriah pada Sabtu (16/9/2017) saat tim pramuli SMPN 1 Karangreja hadir bercengkrama dengan warga desa. Paparan tim mendapat dukungan ibu-ibu yang bangga melihat penggalang mampu menggerakkan pramuli di kecamatan Karangreja.

Desa Tlahab Kidul di ujung selatan kecamatan Karangreja menjadi target berikutnya. “Alhamdulillah, masyarakat desa Tlahab Kidul mendukung pramuli sepenuhnya karena selaras dengan program warung hidup yang sudah dijalankan oleh warga," ucap Retno bangga. 

Tim terus bergerak tanpa kenal lelah menggelorakan pramuli ke desa Tlahab Lor dan Siwarak yang dilaksanakan berbarengan pada Selasa (19/9/2017) dan berjalan dengan lancar. Hal ini dapat berjalan dengan baik berkat dukungan semua komponen yang ada.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES