Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

Mengintip Kemeriahan Tradisi Arebbe di Bondowoso

Rabu, 20 September 2017 - 20:35 | 82.60k
Masyarakat berebut isi Gunungan dalam acara Arebbe di Kabupaten Bondowoso (Foto: SofyA/TIMES Indonesia)
Masyarakat berebut isi Gunungan dalam acara Arebbe di Kabupaten Bondowoso (Foto: SofyA/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sebagai ungkapan rasa syukur dan menyambut Tahun Baru 1439 Hijriyah, Pemerintah Kabupaten Bondowoso menggelar Tradisi Arebbe (Selamatan) yang dilaksanakan di Alun-alun Ki RBA Ki Ronggo, Rabu (20/9/2017).

Bupati Bondowoso Amin Said Husni mengajak masyarakat untuk menyambut tahun 1439 dengan penuh suka cita dan rasa optimis. Ia juga berpesan bahwa momentum ini adalah waktu yang tepat untuk melakukan evaluasi diri demi kemajuan Bondowoso kedepan.

Yang baik-baik kita pertahankan, yang jelek kita ganti dengan yang baik dan terus kita tingkatkan," katanya.

Dalam acara tersebut, disediakan satu buah Gunungan berisi hasil pertanian di Kabupaten Bondowoso. Usai didoakan, masyarakat langsung berebut mengambil isi Gunungan yang diarak dari Masjid At-Taqwa.

AREBE1so0Nx.jpg

Dalam acara tersebut, Amin didampingi Wakil Bupati KH Salwa Arifin serta Forkopimda dan masyarakat yang hadir melaksanakan makan Bubur Syuro bersama sebagai tanda masuknya bulan Muharram. 

Menyambut tahun baru 1439 H, Kabupaten Bondowoso juga tengah menggelar Festival Muharram yang dilaksanakan mulai 20 September - 3 Oktober.

Di Festival ini, terdapat banyak varian kegiatan mulai dari Bazaar produk lokal, Kontes Bonsai, Hijab Contest, Lomba Tari Zafin, Drumband Parade hingga Festival Lampion.

AREBE27mf1.jpg

Usai memberikan sambutan dan melakukan doa, Amin berkeliling melihat kontes Bonsai dan berkunjung ke stand Bazaar Produk Lokal.

AREBE32648.jpg

Disana, Amin terlihat tidak canggung dan tampak berdialog dengan para pelaku usaha kreatif di Kabupaten Bondowoso. 

Tampak hadir mendampingi Bupati ialah Wakil Bupati KH Salwa Arifin, Kapolres Bondowoso AKBP Taufik Herdiansyah Zeinardi, Kajari Bondowoso, Sekda Bondowoso Hidayat dan beberapa Kepala OPD di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bondowoso. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana
Sumber : TIMES Bondowoso

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES