Gaya Hidup

Makanan Ini Bantu Anda Tidur Lebih Nyenyak

Minggu, 10 September 2017 - 01:42 | 32.32k
Mengkonsumsi madu membuat tidur lebih nyenyak (Foto: pixabay, ark21, fahbench/ Desain Ilustrasi TIMES Indonesia)
Mengkonsumsi madu membuat tidur lebih nyenyak (Foto: pixabay, ark21, fahbench/ Desain Ilustrasi TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kurang tidur bisa menyebabkan berbagai penyakit seperti melemahnya sistem imun, menurunnya ketajaman otak, penuaan dini, hipertensi, resiko sakit jantung, dan juga memicu stres. Lalu bagaimana jika selalu mengalami susah tidur?

Menurut para ahli, mengonsumsi makanan yang tepat beberapa saat sebelum beristirahat dapat membantu Anda lebih cepat mengantuk dan bahkan memperbaiki kualitas tidur Anda. Berikut beberapa jenis makanan mengandung bahan alami yang dapat membuat Anda lebih gampang terlelap dan tidur menjadi lebih nyenyak.

Kenari
Studi yang dilakukan University of Texas Health Science Center, pada 2003 menemukan efek dari makan kacang kenari dapat membantu produksi melatonin meningkat alami, sehingga tubuh lebih mudah terlelap.

Almond
Almond kaya akan magnesium, yang diperlukan untuk mendapatkan tidur berkualitas. Penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Orthomolecular Medicine menemukan bahwa tubuh dengan kandungan magnesium yang terlalu rendah akan lebih sulit tertidur.

Tuna
Jenis ikan tuna dan salmon menawarkan vitamin B6 yang tinggi. Vitamin ini diklaim mampu memproduksi hormon melatonin dan serotonin yang mempermudah tubuh untuk tidur. Hasil studi tersebut ditemukan oleh peneliti dari University of Helsinki.

Madu
Hasil studi dari Archives of Pediatric and Adolescent Medicine Journal, mengemukakan efek dari madu dapat menjadi obat alami mengatasi susah tidur. Efek dari madu dipercaya mampu membantu proses penyerapan triptofan yang dapat meningkatkan kualitas tidur.

Sayuran Hijau
Journal of Research di Medical Sciences, menemukan kandungan magnesium dalam sayuran hijau bisa meningkatkan hormon yang mempengaruhi ritme sirkadian atau waktu tidur Anda.

Pisang
Pisang merupakan sumber yang sangat baik dari magnesium dan potasium yang dapat membantu otot-otot Anda rileks. Pisang juga mengandung triptofan yang diubah menjadi serotonin dan melatonin yang berguna menenangkan hormon otak. Minum jus pisang yang dicampur dengan secangkir susu sebelum tidur dapat membuat Anda mengantuk. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Siska Febrina
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES