Graphic

SEA Games 2017, Prestasi Indonesia Belum Menggembirakan

Selasa, 05 September 2017 - 16:52 | 37.18k
ILUSTRASI - Infografis Prestasi Indonesia dalam Sea Games 2017 Malaysia (Grafis: TIMES Indonesia)
ILUSTRASI - Infografis Prestasi Indonesia dalam Sea Games 2017 Malaysia (Grafis: TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Indonesia mencatat prestasi yang tidak menggembirakan di perhelatan SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Indonesia yang berada di urutan kelima dengan perolehan 38 emas, 63 perak, dan 90 perunggu,  gagal gagal memenuhi target minimal 55 medali emas sebagai syarat untuk duduk di peringkat keempat.

Indonesia mengirim 530 atlet dalam 36 cabang olahraga yang dilombakan.

Resmi ditutup pada Rabu malam (30/8/2017), di Stadion Bukit Jalil Kuala Lumpur, SEA Games 2017 mencacat tuan rumah Malaysia menjadi juara umum.

Berdasarkan catatan keikutsertaan Indonesia dalam sejarah SEA Games sejak 1977 sampai 2017, di SEA Games kali ini prestasi Indonesia sangat tidak menggembirakan.

Untuk pertama kali dalam sejarah SEA Games, Indonesia hanya mengumpulkan emas di bawah 40 keping. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES