Kuliner

Ragam Rasa Bakso Malang, Yuk Datang Kesini...

Kamis, 31 Agustus 2017 - 15:40 | 134.89k
Foto : Haru El Rovix (Local Guide)
Foto : Haru El Rovix (Local Guide)

TIMESINDONESIA, MALANGTIMES Lovers yang ada di Kota Malang, Jawa Timur, atau di luar Malang, ada aneka rasa Bakso yang di sediakan. Rasanya nikmat dan tak ada di daerah luar Malang.

Jika TIMES Lovers sekedar mau mampir ke Malang, tak ada salahnya mencoba makanan khas Malang. Salah satunya ada Bakso. Tentunya, TIMES Lovers sudah tahu kan makanan yang satu ini.

Dari penelusuran dan keliling Malang melalui Local Guide, tempat makan bakso enak dengan rasa khas yang reccomended buat TIMES Lovers  terdapat di Bakso Cak Kar.

Bakso Cak Kar salah satu tempat rekomendasi makan bakso yang rasanya beragam. Mulai dari bakso yang isinya cabai yang dihaluskan atau bakso Mercon, bakso Keju, bakso Cokelat, bakso Jamur, dan masih banyak lagi lainnya.

SateGQHaj.jpgFoto : NengBiker Dwi Ariyani (Local Guide)

Bagi TIMES Lovers yang tidak suka pedas, mungkin bisa menikmati dan memilih bakso Keju atau Cokelat.

Lokasinya sangat mudah dicari. Yakni di Jalan Kertanegara, Singosari, Kabupaten Malang. Dari Local Guide lokasi dan ulasan lainnya mendapat empat bintang. Sangat Baik dan layak untuk TIMES Lovers. Terutama bagi yang pernah datang mencicipi aneka ragam rasa bakso khas malang itu.

Ardi Surachmad, salah satu Local Guide mengaku telah mencicipi Bakso Cak Kar. “Rasanya mantap. Tempatnya sangat nyaman jauh dari keramaian. Sangat terjangkau harganya,” akunya.

PentolRX8zq.jpgFoto : Amien Subagyo (Local Guide)

Tapi kata dia, siap-siap untuk sabar antri panjang. “Tapi gak lama kok, karena pelayanan pramusajinya cukup cepat. Mantaaaap pokoknya."

Sementara itu, soal tempat, Khusnul Maad memberikan ulasan juga di Local Guide, bahwa halaman parkirnya sangat luas. "Halaman parkirnya sangat luas. Kanan kiri, masih tersisa beberapa petak sawah. Sehingga menambah suasana asri. Dan crewnya ramah-ramah,” katanya.

Selain pengakuan dari Khusnul Maad, Local Guide lainnya, Hajriadi Syah, memberi komentar soal harga. “Recommeded buat bakso uratnya. Gede dan lezat. Harga Rp 25.000 per biji. Buat pecinta pedas, bakso mercon boleh dicoba. Bakso diisi dengan isian cabai rawit pedas dengan daging sapi,” katanya.

Bakso-Mercon-2ifqcn.jpgFoto : Peni Pujirianti (Local Guide)

Dia menyarankan, bagi pecinta kuliner dengan lambung kecil, untuk memilih bakso yang tepat dan tidak berbahaya. “Proporsi bakso jumbo dan kawan-kawannya diatur agar tidak kekenyangan ya..." katanya. Gimana TIMES Lovers, mau mencoba sensasi aneka ragam rasa bakso Cak Kar? (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES