Pendidikan Bondowoso Republik Kopi

Pemkab Bondowoso Dorong Pengembangan Produk Lokal

Kamis, 24 Agustus 2017 - 14:15 | 26.79k
Sekertaris Daerah Hidayat saat melihat produk lokal dalam pameran di Gor Pelita. (Foto: Angga/Times Indonesia).
Sekertaris Daerah Hidayat saat melihat produk lokal dalam pameran di Gor Pelita. (Foto: Angga/Times Indonesia).
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso Hidayat meminta pemerintah desa untuk mengembangkan produk lokal desanya yang sudah mulai diangkat.

Hal tersebut disampaikan saat menghadiri, perpisahan KKN dan Gelar Produk Hasil Mahasiswa untuk Kabupaten Bondowoso, di GOR Pelita, Kamis, (24/8/2017).

BACA JUGA: KKN Mahasiswa Unej Ditutup dengan Pameran Produk Lokal Bondowoso

Menurut Hidayat, pameran yang digelar mahasiswa Universitas Negeri Jember yang menggelar Kuliah Kerja Nyata di 11 kecamatan di Bondowoso harus ditindaklanjuti oleh pemerintah desa. 

"Produk lokal yang telah dikambangkan oleh adik-adik mahasiswa KKN harus bisa dikembangkan oleh pemerintah desa," ujarnya.

Hidayat menambahkan, pemerintah daerah akan menugaskan Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) untuk menindaklanjuti apa yang sudah dilakukan oleh desa tersebut.

Selain itu juga Hidayat meminta Diskoperindag untuk, terus memberikan pembinaan kepada desa-desa yang memiliki produk unggulan.

"Baik dari segi kemasan, memfasilitasi pemasarannya mulai dari hulu hingga hilir dan perubahan-perubahannya akan terus kita pantau kedepannya," tuturnya.

Dalam acara tersebut di hadiri oleh Perwakilan dari Universitas Jember, Kepala desa dan Camat dari 11 Kecamatan dan Forpimda Kabupaten Bondowoso. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Sukmana
Sumber : TIMES Bondowoso

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES