Kuliner

Punya Usaha Kuliner Banyuwangi, Fitri Carlina Mengaku Tertantang

Minggu, 20 Agustus 2017 - 13:39 | 62.66k
Fitri Carlina dalam acara peluncuran usaha barunya di bidang kuliner Banyuwangi. (Foto: Ahmad Suudi/TIMES Indonesia)
Fitri Carlina dalam acara peluncuran usaha barunya di bidang kuliner Banyuwangi. (Foto: Ahmad Suudi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Artis dangdut kenamaan asal Banyuwangi, Fitri Carlina mengaku tertantang dengan usaha barunya yang menjual kuliner Banyuwangi.

Kepada TIMES Indonesia, Fitri menceritakan sudah sejak lama ingin menjadi seorang entrepreneur, namun karena kesibukannya, baru kali ini bisa membangun usahanya sendiri.

"Pastinya akan semakin capek, semakin sibuk, semakin menguras tenaga. Tapi ini tantangan bagi saya, challange untuk mendalami sesuatu yang baru, " kata Fitri di acara peluncuran usaha kuliner miliknya, Banyuwangi Savana Cake (BSC), Minggu ( 20 / 8 / 2017) .

Dalam acara yang diselenggarakan di toko BSC di Jalan Letjen S Parman 26 Banyuwangi itu, Fitri menjelaskan brand cake produknya tak lepas dari promosi pariwisata Banyuwangi.

"Nama Savana terinspirasi dari 2 savana, yakni Savana Baluran dan Savana Sadengan di Alas Purwo Banyuwangi, " terang Fitri. 

Fitri-Carlina-2PFrhy.jpg

Kemudian produknya terbagi dalam 5 kategori Cake Savana Red Island yang berwarna merah, Green Bay berwarna hijau, Blue Fire berwarna biru, Sunrise of Java dengan warna kuning dan Wedi Ireng dimana cake berwarna cokelat.

Duta Pariwisata Banyuwangi tunjukan Menteri Pariwisata Arief Yahya itu sengaja menggunakan nama-nama obyek wisata Banyuwangi untuk nama varian kuenya demi menunjang promosi pariwisata daerah. Tagline yang dipakai juga khas Bahasa Osing Banyuwangi, Seru Enjonge yang berarti banget enaknya.

"Tidak hanya bisnis dan promosi pariwisata, tapi kami ingin berbagi manfaat dengan warga sekitar. Membuka lapangan kerja dan meningkatkan geliat petani pisang di Banyuwangi. Dulu Banyuwangi disebut kota pisang lo, sampai pernah ekspor ke luar negeri, " cerita adik kandung dari pedangdut Ninik Carlina itu.

Yang musti ditiru, Fitri mengaku berniat mengembangkan diri ke ranah bisnis dengan pertimbangan investasinya di masa depan. 

"Kalau dinyanyi, di entertain itu mungkin nanti akan ada batasannya. Kalau punya usaha begini bisa ditangani di balik layar, jadi bisa jalan terus," pungkas pedangdut cantik kelahiran tahun 1987 ini.  (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES