Peristiwa Daerah

Okupansi Hotel Ijen Suites Alami Kenaikan Selama Juli-Agustus

Jumat, 11 Agustus 2017 - 22:22 | 63.78k
Ijen Suites Resort and Convention. (Foto: Istimewa)
Ijen Suites Resort and Convention. (Foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Banyaknya kegiatan berskala nasional di Malang Raya berpegaruh pada tingkat hunian Ijen Suites Resort and Convention yang meningkat.

"Tingkat kenaikan mencapai 35 persen sejak Lebaran 2017 lalu, pada bulan Juli-Agustus," ungkap Resident Manager Ijen Suites Resort and Convention, Kadek Sudis, pada TIMES Indonesia, Jumat (11/8/2017).

Menurutnya, kenaikan ini tak lepas dari banyaknya even yang digelar di Kota Malang. Even yang dimaksud diantaranya, APEKSI, MTQ Mahasiswa Nasional XV dan beberapa even lainnya nasional yang digelar di Kota Malang.

Kadek menyatakan telah menyiapkan berbagai promo untuk dapat meningkatkan okupansi atau tingkat hunian di Ijen Suites Resort and Convention di bulan Agustus. Salah satunya, ialah dengan promo Sang Saka, Bazaar Kuliner (Bakul) dan Tumpeng Barikan Agustusan. 

Ia mengatakan dengan banyaknya promo memperingati HUT ke 72 RI, okupansi diharapkan bisa meningkat. "Agustus kami targetkan 77 persen," tandasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES