Gaya Hidup

Ingin Tidur Berkualitas, Hindari 4 Hal Ini

Selasa, 01 Agustus 2017 - 05:22 | 38.63k
ILUSTRASI. Tidur nyenyak. (Foto: mamiverse.com)
ILUSTRASI. Tidur nyenyak. (Foto: mamiverse.com)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Saat ini ada begitu banyak orang yang mengeluhkan soal tidur, mulai dari susah tidur, susah bangun, sampai merasa tak pernah tidur nyenyak. Stres memang kerap disebut sebagai salah satu penyebab munculnya masalah tersebut. Tapi Anda harus tahu kalau sebenarnya masalah tidur tidak selalu muncul karena stres.

Pola gaya hidup dan kebiasaan sehari-hari yang dilakukan juga bisa jadi penyebab Anda mengalami masalah di atas, salah satunya tak bisa tidur dengan nyenyak. 

Tidur tidak nyenyak bisa disebabkan karena kebiasaan yang dilakukan sehari-hari. Berikut kebiasaan buruk yang menjadi salah satu penyebab tidur tidak nyenyak dan tidak berkualitas, dilansir dari bintang.com.

1. Menunda Waktu Makan
Menunda waktu makan akan membuat otak menjadi bingunng dan tidur menjadi tak berkualitas karena Anda tak memiliki waktu tambahan tidur yang baik.

2.  Makan Tak Tepat Waktu
Makan lebih awal atau terlambat juga membuat tidur menjadi tak berkualitas. Ini karena otak tidak dapat memastikan apakah persediaan makan sudah cukup dan membuat tubuh tidak siap untuk tidur.

3. Es Krim dan Kopi
Es krim dan kopi mengandung kafein yang bisa mengganggu tidur jika dikonsumsi sebelum tidur. Jadi jika ingin tiur lebih berkualitas pastikan Anda tidak mengonsumsinya.

4. Main Gadget
Cahaya biru dari smartphone atau gadget memiliki efek buruk. Cahaya biru ini dapat menekan melatonin dan membuat otak sibuk menyerap informasi apa yang kita lihat. Jadi jauhi gadget sebelum tidur agar tidur lebih berkualitas. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Siska Febrina

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES