Olahraga

Usai Mundur dari Arema, Aji Santoso Masih Ingin Urus Burung

Senin, 31 Juli 2017 - 16:21 | 41.45k
Pelatih Aji Santoso, mundur dari pelatih Arema, Senin (31/7/2017) (Foto: Imad/TIMES Indonesia)
Pelatih Aji Santoso, mundur dari pelatih Arema, Senin (31/7/2017) (Foto: Imad/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Usai mundur dari jabatan pelatih Arema FC, Aji Santoso memilih santai dan melepas kesibukkannya.

Ia mengaku dalam waktu luangnya, lebih ingin mengurus hobinya, yakni mengurus burung dan melakukan olahraga tenis. Ia menyatakan ini untuk merehatkan diri, usai menjadi pelatih.

BACA JUGA: Ini Alasan Aji Santoso Mundur dari Arema FC

"Saya rencananya setelah mau main tennis dan santai-santai dulu. Karena, ini bukan sesuatu yang harus dipikir berat," katanya Senin (37/7/2017).

BACA JUGA: Akhir Putaran Pertama Selesai, Aji Santoso Mundur

Sebelumnya, Aji memutuskan mundur usai gagal membawa Arema menempati posisi 5 besar di putaran pertama. Ia menilai gagalnya mencapai target membuatnya ingin memilih mundur.

aji-santoso1RFBOm.jpg

"Keputusan ini pilihan saya, tak ada  tekanan tentang ini," katanya.

Ia menyebutkan Arema merupakan tim yang bagus dan luar biasa. Tim ini merupakan tim terhebat yang pernah ia perkuat dan latih. Ia menilai pemain-pemain Arema juga sangat berkualitas.

"Tim ini bagus, saya juga pernah besar disini, saya ucapkan terimakasih juga pada pemain atas kerjasama di tim ini," tandasnya.

Seperti yang diketahui, di putaran pertama, Arema saat ini menempati urutan ketujuh klasemen sementara dengan 26 poin. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES