Ekonomi

Bulog Ganti Rastra yang Dikembalikan Kades Paguan

Senin, 24 Juli 2017 - 14:32 | 35.49k
Kades Paguan, M. Hanan memeriksa Rastra yang diganti Bulog. (Foto: Wahet/TIMES Indonesia)
Kades Paguan, M. Hanan memeriksa Rastra yang diganti Bulog. (Foto: Wahet/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Badah Usaha Logistik (Bulog) Sub Divre Bondowoso akhirnya mengganti beras sejahtera (rastra) yang dikembalikan Pemerintah Desa Paguan, Kecamatan Taman Krocok, Bondowoso, Jawa Timur, Senin (24/7/2017).

Jumlahnya mencapai 281 sak ukuran 10 kg untuk dua dusun di desa tersebut, yaitu Dusun Paguan dan Dusun Paleran.

Menurut Kepala Desa Paguan, M. Hanan, beras yang dikirim Bulog sebagai ganti beras yang dikembalikan beberapa hari lalu kualitasnya lebih bagus.

“Ini kualitasnya lebih bagus dari yang kemarin yang saya kembalikan. Kalau yang dikembalikan kualitas memang tidak layak konsumsi,” tutur Hanan.

Bulog-BondowosojrVfQ.jpg

Namun begitu, Hanan tetap menyayangkan ketidakhati-hatian Bulog dalam menyalurkan rastra untuk warga miskin ini.

“Kalau dulu di Desa Paguan ini ada yang bertugas menerima dan memeriksa beras yang didistribusikan Bulog. Kalau sekarang, saya yang mengontrol langsung karena ini menyangkut hak warga saya,” tutur Hanan.

Diberitakan sebelumnya, Bulog Subdivre Bonodowoso kembali menyalurkan rastra bagi warga miskin yang tidak layak dikonsumsi ke Desa Paguan. Pemerintah Desa setempat menolak dan mengembalikan beras tersebut ke pihak Bulog. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Bondowoso

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES