Peristiwa Daerah

Pemuda NU dan Budha di Banyuwangi Bagi 1000 Takjil Ramadhan

Senin, 19 Juni 2017 - 23:23 | 86.23k
Aksi bagi 1000 takjil oleh pemuda Budha dan PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi. (Foto : Ahmad Suudi/TIMESIndonesia,)
Aksi bagi 1000 takjil oleh pemuda Budha dan PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi. (Foto : Ahmad Suudi/TIMESIndonesia,)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) IPPNU (putri) Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur bersama  organisasi umat Budha setempat menggelar aksi bagi seribu bungkus takjil.

Berbagai makanan khas Ramadhan itu dibagikan di depan Vihara Rahanal Lokal Dharma di Jalan Sukomade, Dusun Tembakur, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Pesanggaran, Selasa (19/06/2017) sore.

Gelaran bakti sosial ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan tiap tahun. Kegiatan ini dikawal langsung Ketua Pemuda Therawada Indonesia (Patria) Pesanggaran, Tulus Sukma Indrawan dan Ketua PAC IPNU Pesanggaran M Zainuri Afif.

Tulus Sukma mengatakan terselenggaranya bakti sosial ini untuk menjaga toleransi beragama lintas agama di Kabupaten Banyuwangi, khususnya Kecamatan Pesanggaran.

"Dan juga saling menghormati dan berbagi kebaikan untuk kesatuan bhinneka tunggal ika," tutur Tulus Sukma.

Sementara itu Afif menambahkan, kegiatan ini sangatlah baik untuk terus bersinergi dengan kelompok pemuda lintas agama.

"Semoga dengan rangkaian ini, terjaganya perdamaian dan kesatuan bersama untuk saling menghargai satu dengan lainnya," harap Afif.

Rangkaian kegiatan ini dilakukan atas kerjasama oleh Patria, Wandani, Magabudhi, dan PAC IPNU IPPNU Pesanggaran.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES