Pendidikan Ketahanan Informasi Budaya

Lestarikan Kesenian Tari Tradisional, UKM Sanggar ASMA Gelar Competition

Senin, 01 Mei 2017 - 10:57 | 81.14k
Siswa SMA/SMK se Malang Raya mengikuti ajang Dance Competition yang digelar UKM Asma UWG, kegiatan ini sebagai bentuk pestarian budaya tradisional (Foto: UWIGA for TIMES Indonesia)
Siswa SMA/SMK se Malang Raya mengikuti ajang Dance Competition yang digelar UKM Asma UWG, kegiatan ini sebagai bentuk pestarian budaya tradisional (Foto: UWIGA for TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Budaya

TIMESINDONESIA, JAKARTA – UKM ASMA UWG menggelar kegiatan Dance Competitiom antar SMA/SMK Se-Malang raya, Minggu (30/4/ 2017) di Hall Widyagraha Kampus II mulai pukul 15.00 – 21.00 WIB. 

Khrisna ketua pelaksana dance competition ini memperebutkan tropy Rektor kali pertama. "Nantinya kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan UKM ASMA," tegas Khrisna.

Wakil Rektor III, Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST, MT membuka acara secara simbolis dengan memukul gong. Warek III mengaku sangat  gembira dengan apa yang dilaksnakan oleh UKM ASMA, terutama dalam melestarikan dan mengembangkan budaya Nusantara khususnya seni tari.

danceFfETI.jpg

"Kegiatan ini dapat melestarikan kesenian Nusantara, selain itu kami harap ajang ini sebagai sarana komunikasi dan silaturahmi siswa SMA/SMK dalam mengembangkan seni tari di Malang Raya," tuturnya. 

Hadir dalam kegaiatan ini Kabag Kemahasiswa Abidah SH, Kasubag Kemahasiswaan Sumartono, SP dan UKM Seni dari STIE Malang Kucegwara, UNISMA dan STIKOM Surabaya.

dance2jL9YI.jpg

Selain tropy rektor,  pemenang juga mendapatkan pemenang juga mendapat hadiah berupa beasiswa kuliah di UWG dan uang pembinaan. 

Hasil penilaian dewan juri dihtetapkan Juara I dari SMA 8 tim A, Juara II dari SMA I Batu, Juara III SMA 8 tim B, Juara Harapan I dari SMA Widyagama dan Juara Harapan II dari SMA Taruna.

dance3Vyu5.jpg

Dalam kegiatan ini juga diisi acara selingan dari DJ.  Angga dan UKM ASMA, UKM Gaung (UNISMA), UKM Devision of Art (STIE Malang Kucegwara), dan UKM STIKOM Music (STIKOM Surabaya). Dan disponsori oleh UWG, Kratingdaeng dan Ayam Ngamuk Simerah. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES