Peristiwa Daerah

Lima dari 17 Buronan Polres Malang Sudah Berhasil Ditangkap

Jumat, 21 April 2017 - 07:26 | 103.15k
Tommi Aji, tahanan kabur kasus narkoba yang berhasil ditangkap Jumat (21/4/2017) dini hari. (Foto: Istimewa)
Tommi Aji, tahanan kabur kasus narkoba yang berhasil ditangkap Jumat (21/4/2017) dini hari. (Foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kerja keras Polres Malang dibantu dengan tim dan Jatanras Polda Jatim serta dukungan dari banyak pihak, termasuk tokoh masyarakat dan masyarakat secara umum, membuahkan hasil. Lima dari 17 buronan berhasil ditangkap.

Sebelumnya, Polres sudah berhasil menangkap empat buronan lainnya. Belum genap 24 jam, namun tim pemburu tahanan yang kabur dari Polres Malang, Rabu (19/4/2017) dini hari, berhasil menangkap beberaoa buronan. 

Buronan kelima yang berhasil dibekuk adalah Tommi Aji Saputra (20), warga Tawangrejeni, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang. Ia berhasil ditangkap tim pemburu, Jumat (21/4/2017) dini hari, pada pukul 01.30 WIB. 

Dia adalah tahanan kasus narkoba. Ia berhasil diamankan petugas di Dusun Ngelak, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang. 

"Alhamdulillah, telah berhasil ditangkap malam ini pukul 01.30 WIB, tersangka Tommi Aji yang kabur dari rutan Polres Malang," begitu isi pesan WhatsApp (WA) dari Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung SH SIK, yang diterima TIMES Indonesia, Jumat (21/4/2017) pagi. 

Berbeda dengan penangkapan buronan sebelumnya yang membuat polisi terpaksa harus meletupkan timah panas. Dalam proses penangkapan Tommi, tanpa disertai tindakan keras dari kepolisian.

Ujung menyebut, saat penangkapan, tersangka Tomi bertindak kooperatif. Tidak melawan atau berusaha kabur seperti tiga tahanan yang sudah tertangkap terlebih dahulu. 

"Karena pelaku kooperatif, kami perlakukan secara proporsional," kata YS Ujung.

Saat ini sudah ada lima dari 17 tahanan yang sudah ditangkap oleh tim bentukan Polres Malang. Mereka adalah Tommi Aji Saputra, Burhen Nudin, Edi Mustofa, Abdur Rohman dan Noer Hadi. 

"Sampai kapanpun akan kami kejar. Lebih baik menyerahkan diri dan akan kami jamin keselamatannya," tegas YS Ujung. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES