Indonesia Positif Ketahanan Informasi Olahraga

Sumsel Harus Bisa Manfaatkan Bebas Visa Untuk Asian Games

Rabu, 22 Maret 2017 - 13:36 | 27.05k
H Ishak Mekki Saat Diwawancarai (Foto : Juara for AJP TIMES Indonesia)
H Ishak Mekki Saat Diwawancarai (Foto : Juara for AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Olahraga

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kepala BPK Kementrian Luar Negeri, Siswo Pramono mengungkapkan Indonesia telah memberikan bebas visa bagi 169 Negara. Untuk meningkatkan kunjungan bagi para wisatawan mancanegara ke Indonesia termasuk untuk bisa dimanfaatkan Sumatera Selatan dalam hal promosi destinasi andalan.

Hal ini disampaikan Badan Pengkajian dan Pengembangan Kebijakan (BPK) Kementerian Luar Negeri RI gelar Forum Komunikasi Kelitbangan (FKK) se-Indonesia di Graha Bina Praja (Auditorium) Pemprov Sumsel, Selasa (21/3/2017).

"Semangat awal dari kebijakan bebas visa itu dimaksudkan untuk mendorong pertumbuhan sektor pariwisata yaitu guna meningkatkan jumlah kunjungan wisata mancanegara ke destinasi wisata Indonesia termasuk ke Sumatera Selatan,"katanya. 

Dia menambahkan, tahun 2016 jumlah kunjungan wisatawan tercatat 12 juta, mengalami peningkatan sebesar 15 persen dibandingkan dengan tahun 2015 yang sebesar 10 juta. 

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumsel, H Ishak Mekki mengatakan kebijakan bebas visa yang dilakukan Indonesia  bisa dimanfaatkan untuk menggalakan pariwisata Sumatera Selatan.

“Diharapkan semoga kegiatan ini banyak manfaatnya bagi Indonesia khususnya Sumsel karena Sumsel akhir-akhir ini luar biasa atas kunjungan dari beberapa Negara,”ujarnya.

Dijelaskannya, kunjungan dari wisatawan semakin hari semakin meningkat. Nah, tentu dengan kegiatan ini akan berdampak baik bagi pariwisata di Sumsel karena Sumsel ditetapkan sebagai destinasi wisata olahraga apalagi dalam waktu dekat ada Asian Games. “Maka itu mari kita kembangkan baik wisata alam, budaya dan kuliner sehingga menjadi daya tarik di Sumsel,”tuturnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES