Peristiwa Nasional

Gelar Demo Bela Rakyat 121, Ini Tuntutan Para Mahasiswa

Kamis, 12 Januari 2017 - 15:04 | 101.38k
Unjuk rasa mahasiswa bertajuk Demo Bela Rakyat 121 di Jakarta (Foto: bukafakta)
Unjuk rasa mahasiswa bertajuk Demo Bela Rakyat 121 di Jakarta (Foto: bukafakta)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Jabodetabek menggelar demonstrasi Bela Rakyat 121 pada Kamis (12/1/2017) ini. Aksi ini digelar guna memprotes beberapa kebijakan pemerintah.

Aksi kali ini dimulai dengan pawai dari depan Bundaran Bank Indonesia (Patung Kuda) menuju Istana Merdeka di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Ihsan Munawar dari Sekolah Tinggi Ekonomi Islam SEBI selaku koordinator aksi, menyatakan jika mereka meminta pemerintah menghapus beberapa kebijakan yang dianggap tidak pro rakyat.

Salah satu yang diprotes adalah pemberlakuan PP No 60/2016 tentang Jenis dan Tarif atau Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang Berlaku pada Kepolisian Negara Republik Indonesia terkait penerbitan dan pengesahan STNK dan BPKB.

Tak hanya itu, para mahasiswa ini juga menolak kenaikan tarif dasar listrik dan mendesak pemberian kembali subsidi terhadap pengguna listrik golongan 900 VA.

Para mahasiswa juga menuntut pemerintah mengembalikan mekanisme penetapan harga BBM ke pemerintah dan menjamin pemenuhan kebutuhan BBM bersubsidi di seluruh SPBU.

Menurut Ihsan, demonstrasi mahasiswa ini digelar serentak di 19 titik di Indonesia. Untuk aksi di Jakarta sendiri diikuti 20 perwakilan BEM, dari Universitas Negeri Jakarta, Politeknik Negeri Jakarta, Sekolah Tinggi Ekonomi Islam dan perwakilan perguruan tinggi lainnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Dhian Mega
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES