Tekno

Inilah Keunggulan Mozilla Firefox Versi 5.0

Jumat, 18 November 2016 - 03:33 | 54.49k
ILUSTRASI, Mozilla Firefox 5. (Foto: DOWNLOAD1024)
ILUSTRASI, Mozilla Firefox 5. (Foto: DOWNLOAD1024)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sejak diluncurkan pada tahun 2002, software Mozilla Firefox  ikut bersaing ketar dengan berbagai browser lain selama bertahun-tahun, pertama dari Internet Explorer dan kemudian dari Chrome, tapi terus menjadi browser paling populer dengan basis pengguna setia.

Pada tahun 2016, Mozilla Firefox telah mencapai versi 5.0. Menurut informasi dari gsmarena, Mozilla Firefox versi 5.0 ini  bukanlah upgrade besar-besaran.

Sebab, jika auto update diaktifkan, Anda bahkan tidak akan banyak melihat banyak perbedaan dibandingnya versi sebelumnya. Meski demikian, Firefox 5.0 sudah tersedia pada Windows, MacOS, Linux, dan Android. (*)

Berikut perubahan kecil Mozilla Firefox yang terdapat pada versi 5.0

  1. Pemutaran video pada situs yang lebih tanpa plugin dengan WebM EME
  2. Terdapat dukungan untuk Widevine pada Windows dan Mac
  3. Peningkatan kinerja untuk ekstensi SDK atau ekstensi menggunakan loader modul SDK
  4. Penambahan perlindungan Download untuk sejumlah besar jenis file executable pada Windows, Mac dan Linux
  5. Peningkatan ketersediaan WebGL untuk lebih dari 98 persen pengguna pada Windows 7 dan versi terbarunya
  6. Penambahan Guarani (gn) lokal
  7. Penambahan pilihan untuk Search di halaman yang memungkinkan pengguna untuk membatasi pencarian ke seluruh kata
  8. Adanya pembaharuan pintas keyboard
  9. Terdapat penambahkan satu set built-in Emoji untuk sistem operasi tanpa font Emoji asli (Windows 8.0 dan yang lebih rendah, dan Linux).

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES