Kesehatan

Wanita Beraktivitas Tinggi, Pakai 5 Kiat Ini untuk Jaga Stamina

Rabu, 27 April 2016 - 07:45 | 97.15k
Selalu berolah raga menjaga tubuh wanita tetap fit. (Foto: usa today)
Selalu berolah raga menjaga tubuh wanita tetap fit. (Foto: usa today)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sherly, 32 tahun, merasa begitu lelah setelah seharian bekerja dan kurang tidur semalam. Baru beberapa jam ngantor di bilangan Kuningan, Jakarta, Sherly sudah mengantuk.

Tak cuma itu, badannya juga mudah lelah. Bahkan saat kerja, konsentrasi mudah hilang. Praktis, pekerjaannya pun sering molor.

Banyak Sherly-Sherly lain di kota-kota besar di Indonesia. Sering merasa lelah apalagi setelah seharian bekerja. ’’Itu tanda-tanda tubuh kita perlu melakukan kiat-kiat saya ini,’’ ucap Nancy, pelatih senam yang juga Gluver Solo.

Apa kiat Nancy? Untuk meningkatkan stamina perlu melakukan cara-cara ini:

Olahraga Ringan dan Teratur

Bagi kita pada usia di atas 30 tahun, olahraga adalah kewajiban. Tak ada alasan tidak ada waktu untuk tidak berolahraga. Meski sebentar, usahakan berolahraga. Saat rutin berolahraga, tubuh jadi lebih fit dan pikiran lebih segar sepanjang hari.

Istirahat Cukup

Pola tidur dan pola istirahat harus diperhatikan betul. Tidur terlalu banyak, pikiran dan tubuh tidak akan siap untuk berkegiatan, tidur terlalu sedikit juga tidak akan membuat tubuh mendapatkan kecukupan energi. Jadi harus seimbang.

Perhatikan Pola Hidup

Tubuh seperti organisasi besar yang harus kita kendalikan. Biasakan mengorganisir diri sendiri atau menuliskan daftar kegiatan yang akan dilakukan. Jika membutuhkan waktu berlibur sebentar bersama keluarga atau teman-teman, lakukanlah. Jika ingin beristirahat di rumah sepanjang akhir pekan, lakukan. Pola hidup sehari-hari akan berpengaruh fisik.

Konsumsi Makanan Sehat

Asupan gizi dari makanan tetap menjadi hal utama yang penting untuk diperhatikan. Buah dan sayuran adalah makanan sehat yang perlu dikonsumsi sehari-hari. Alkohol? Jangan diminum. Pokoknya mirasantika; no way!

Konsumsi Suplemen Secukupnya

Makin tua usia makin membutuhkan suplemen yang cukup. Cari suplemen yang mengandung gluthathione. Karena dalam tubuh glutathione makin berkurang seiring dengan bertambahnya usia. Jadi konsumsi suplemen yang mengandung glutathione. Nancy merekomendasikan Glutera. Selamat mencoba. (*)

 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rifky Rezfany

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES