Gaya Hidup

Suguhkan Musik Jazz di Lembah Dieng

Senin, 28 Maret 2016 - 15:49 | 88.19k
Sederet musisi jazz top tanah air siap meramaikan Malang Jazz Festival pada Mei mendatang (J-Entertainment for MalangTIMES)
Sederet musisi jazz top tanah air siap meramaikan Malang Jazz Festival pada Mei mendatang (J-Entertainment for MalangTIMES)

TIMESINDONESIA, MALANG – Anda penikmat musik jazz? Luangkan waktu ke Kota Malang pada bulan Mei. Pasalnya Malang Jazz Festival 2016 bakal digelar di kawasan Wisata Lembah Dieng pada Sabtu-Minggu, 28-29 Mei mendatang.

Pihak promotor berjanji bakal menyuguhkan konsep beda. "Orang kenal lembah Dieng itu kan danau, kolam renang, dan taman rekreasi seperti itu lah. Nah kebayang kan nanti menontonnya atau panggungnya jadi seperti apa. Ini yang kami coba suguhkan menjadi sesuatu yang berbeda," jelas Frishanti Yuan, Event Manager J-Entertainment pada MalangTIMES, Senin (28/3/2016).

Musisi-musisi jazz papan atas seperti Daniel Sahuleka, Trio Lestari (Tompi-Glenn Fredly-Sandy Sandoro), Tulus, Barry Likumahuwa Experiment, Trie Utami, dan Nita Aartsem Quatro siap melantunkan lagu-lagu hitz mereka. 

Untuk kelas festival, tiket terusan Malang Jazz Festival 2016 selama dua hari dibanderol dengan harga Rp300 ribu.

Bagi penggemar jazz dari kalangan mahasiswa, siap-siap dapat potongan harga Rp100 ribu dengan menunjukkan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM). 

Sudah nggak sabar nonton? Segera lakukan pemesanan tiket melalui akun Facebook dan Twitter Malang Times atau menghubungi nomor ‪0856‑5588‑1969‬. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Sumber : =

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES