Wisata

Wow, Wisatawan dari Tiga Negara Kagumi Museum Angkut

Kamis, 19 November 2015 - 22:10 | 41.62k
Rombongan Famtrip saat berkunjung ke Museum Angkut Kota Wisata Batu. (Foto : Agus / Batutimes)
Rombongan Famtrip saat berkunjung ke Museum Angkut Kota Wisata Batu. (Foto : Agus / Batutimes)

TIMESINDONESIA, BATU – Wisatawan dari tiga negara Tiongkok, India dan Taiwan berkesempatan melakukan kunjungan ke Museum Angkut Kota Wisata Batu. Rombongan fam trip dari Kementrian Pariwisata RI menyatakan kekagumannya akan konsep dan kelengkapan koleksi Museum Angkot.

Seperti yang disampaikan oleh Managung Director Taj Travels and Holidays Kerala India, Rashid Mundeth. Koleksi kendaraan antik yang dimiliki Museum Angkut membuatnya kagum dan iri mengapa di negaranya tidak ada museum dengan konsep seperti ini.

"Ini kesempatan bagus. Pengalaman pertama bisa menyentuh mobil yang melegenda," ujar Rashid. Kamis (19/11/2015).

Sama seperti Rashid, kekaguman tersebut juga dirasakan oleh General Manager Relaxing Holiday International Travel Beijing China, Sun Tao, Ia mengaku jika koleksi kendaraan yang dimiliki Museum Angkut merupakan kendaraan yang sangat langka.

"Kita bisa ambil foto banyak dengan kendaraan-kendaraan antik yang tidak bisa kita temui di negara kami," ujar kagum Sun Tao.

Sebelum ke Museum Angkut, rombongan FamTrip mengunjungi wisata petik apel dan Museum Tubuh. Rombongan juga menyatakan kekagumannya dengan adanya wisata yang beredukasi tersebut.

"Di Museum Tubuh tadi, kita bisa mengetahui simulasi kerja organ tubuh, dan terlihat sangat nyata. Kita bisa belajar banyak disini," ungkapnya.

Rombongan FamTrip tersebut merupakan program dari Kementrian Pariwisata RI. Dalam program tersebut diharapkan mampu meningkatkan kunjungan wisatawan asing ke Indonesia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES