Kesehatan

Cuci Tangan? Jangan Sekadarnya, Pakailah Sabun!

Senin, 19 Oktober 2015 - 03:38 | 44.28k
Cuci tangan lebih baik memakai sabun (Foto: kesekolah)
Cuci tangan lebih baik memakai sabun (Foto: kesekolah)

TIMESINDONESIATIMESINDONESIA, JAKARTA - Cuci tangan ternyata tak cukup hanya sekadarnya, melainkan lebih bermanfaat memakai sabun. Hal itulah yang disampaikan dalam kampanye cuci tangan pakai sabun oleh Menteri Kesehatan, Nila F Moeloek.

"Cuci tangan pakai sabun merupakan cara sederhana, murah dan sangat efektif untuk menghindari berbagai penyakit," ucap Menkes dalam Puncak Peringatan Puncak Peringatan Hari Cuci Tangan Sedunia bertemakan Tangan Bersih Pangkal Sehat di Jakarta, Minggu (18/10/2015).

Menurutnya, cuci tangan memakai sabun lebih baik jika dilakukan usai melakukan aktivitas apapun, termasuk sebelum menyiapkan makanan, setelah buang air besar, setelah memegang binatang, setelah memegang uang, sebelum menyusui bayi dan lain sebagainya.

Tak hanya sehat untuk orang dewasa, Menkes menambahkan jika cuci tangan memakai sabun sangat bermanfaat untuk menurunkan angka sakit dan kematian balita. 

Sementara, Direktur Penyehatan Lingkungan Kemenkes, Imran Agus Nurali menambahkan jika kebiasaan cuci tangan pakai sabun bisa menurunkan angka kejadian diare. Selain itu cuci tangan pakai sabun juga mampu mencegah infeksi cacing, infeksi mata dan penyakit kulit.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Dhian Mega
Sumber : Antara News

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES