Properti

Mercure Grand Mirama, Hotel Bintang 4 Mewah di Tengah Kota Surabaya

Kamis, 04 Januari 2024 - 14:22 | 39.09k
Trimurti Restaurant di Mercure Surabaya Grand Mirama. (FOTO: Dok.Mercure)
Trimurti Restaurant di Mercure Surabaya Grand Mirama. (FOTO: Dok.Mercure)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Suasana tenang dan nyaman terlihat di Café Coffee Mercure Surabaya Grand Mirama. Pengunjung dapat duduk santai sambil menikmati espresso coffee sembari melihat suasana luar ruangan nan asri. Tempatnya cozy, ada food truck yang menarik perhatian. 

Mercure Surabaya Grand Mirama dulunya adalah Hotel Mirama. Setelah diakuisisi Grup Accor,  berganti nama Mercure Grand Mirama. Nama Mirama masih dipakai oleh pemilik yang baru karena tidak ingin menghilangkan nama besar Mirama. Hotel besar ini juga mempunyai fasilitas mewah. Ada kolam renang, gym, ballroom dan tiga restaurant. 

Interior-ruangan-kamar.jpgInterior ruangan kamar di Mercure Surabaya Grand Mirama.(Dok.Mercure)

Sementara kontur bangunan lantai satu cukup dinamis, arsitek modern klasik. Lorong yang ada di dalam hotel layaknya selendang yang nantinya dipertemukan kembali dari awal sampai akhir lalu menyambung kembali dipertemuan awal. 

Dalam dekor tembok terdapat lima unsur yaitu tanah, api, udara, air dan logam. Lima unsur ini merupakan lambang energi positif.

"Energinya positif ini diharapkan tamu merasa nyaman dan kembali menginap disini setelah mendapat pelayanan terbaik kami,” terang General Manager Andreas Riyadi saat ditemui di Café Coffee, Kamis (4/1/2023).

Cafe-Coffee-Mercure-Surabay.jpgCafé Coffee Mercure Surabaya Grand Mirama. (FOTO: Dok.Mercure)

Meskipun sudah berdiri selama 16 tahun, Mercure terus hadir dengan  wajah baru. Seiring berkembangnya zaman, renovasi tetap berjalan. 

"Januari 2024 akhir, kami akan melakukan renovasi kamar, lobby dan grand ballroom. Renovasi ini menyesuaikan kondisi saat ini,” sambung pria penikmat kopi ini.

Renovasi yang dilakukan bertujuan untuk  menambah kenyamanan para tamu yang menginap atau sekadar singgah bertemu kolega maupun kerabat.  

Total dari 257 kamar, 133 kamar direnovasi. Sedangkan kamar lainnya tetap dapat digunakan meski renovasi sedang berlangsung. 

Fasilitas Mercure Grand Mirama 

Saat ini Mercure Grand Mirama memiliki dua  ballroom berkapasitas 1000 orang dan 200 orang. Masing-masing berada lantai  2 dan lantai 5.  

Bagi pihak penyewa, tinggal menyesuaikan saja sesuai dengan jumlah tamu undangan dan konsep acara.

"Grand Ballroom cukup luas tempatnya, dapat menampung 1000 orang. Konsep around table juga bisa digunakan dan cukup untuk  800 orang,” sambung Andreas. 

Fasilitas lainnya ada tiga restauran. Restauran Jepang, Chinese resto dan restauran Trimurti.

Ketiga restaurant ini masing-masing mempunyai menu andalan. Dimsum dan  ayam kanton menu favorit para tamu. Ayam kanton dihidangkan dengan cara berbeda, tidak dibakar maupun digoreng, tetapi daging  ayam digantung sampai lemaknya menetes. 

Saat dihidangkan, lemak sudah tidak ada, tinggal disantap dengan kecap manis dicampur dengan potongan cabe.  Semua menu ini dapat dinikmati tanpa harus menginap di hotel. Hanya sekadar makan siang atau makan malam kalian bisa pesan menu serupa. Untuk sekelas hotel bintang 4, menu tersebut harganya terjangkau, hanya merogoh kocek Rp70.000/pax.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES