Peristiwa Daerah

HUT ke-77 PGRI, Ribuan Guru di Majalengka Galang Dana untuk Korban Gempa Cianjur

Jumat, 25 November 2022 - 14:45 | 21.66k
Bupati Majalengka, H Karna Sobahi secara simbolis hasil dana dari para guru untuk korban gempa Cianjur. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)
Bupati Majalengka, H Karna Sobahi secara simbolis hasil dana dari para guru untuk korban gempa Cianjur. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Ribuan guru di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, galang dana sebagai wujud aksi kemanusian, untuk korban gempa Cianjur.

Aksi galang dana tersebut diselenggarakan disela-sela acara peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-77 di Lapangan GGM Majalengka, Jumat (25/11/2022).

Hasil donasi yang terkumpul langsung diberikan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka yang nantinya untuk diberikan kepada para korban gempa bumi Cianjur.

korban-gempa-Cianjur-3.jpg

Bupati Majalengka, H Karna Sobahi yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan, hal ini merupakan bentuk kekompakan dan solidaritas, dari warga masyarakat Majalengka, seperti halnya saat ini para guru.

"Kegiatan aksi open donasi ini sesuai surat edaran yang telah saya keluarkan untuk kesemua lini kekuatan. Baik itu, itu semua birokrasi, dinas, camat, pengusaha, ormas, kepala desa dan lainnya, agar menyisihkan sebagian kecil rizkinya," ujarnya.

Menurut Karna Sobahi, bahwa aksi kemanusian tersebut dalam rangka merefleksikan peduli musibah Cianjur yang rencananya akan diserahkan langsung kepada Pemerintah Daerah Cianjur, pada 1 Desember 2022 mendatang.

"Saya sudah kontak ke Pak Bupati Cianjur, kebetulan beliau itu sahabat saya. Nanti jika sudah terkumpul hasil donasi dari semua element masyarakat Kabupaten Majalengka. Termasuk dari para pengusaha, kita akan sampaikan secara utuh ke Pemda Cianjur. Baik itu, uang maupun barang," ucapnya

Kendati demikian, bupati menambahkan, bahwa saat ini kekuatan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka sudah ada tiga kelompok di lokasi gempa Cianjur. 

"Yakni, dari BPBD dan Dinas Kesehatan serta dari Polres Majalengka untuk membantu evakuasi pada korban gempa Cianjur tersebut," jelas Bupati Majalengka. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES