Peristiwa Daerah

PSM Makassar Sewa Stadion Gelora BJ Habibie Hanya Rp 500 Ribu, Ini Respon Taufan Pawe

Selasa, 09 Agustus 2022 - 10:08 | 99.44k
Wali Kota ParePare, Taufan Pawe Menonton laga PSM Makassar di Stadion BJ Habibie (Foto: Rezky For TIMES Indonesia)
Wali Kota ParePare, Taufan Pawe Menonton laga PSM Makassar di Stadion BJ Habibie (Foto: Rezky For TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PAREPAREPSM Makassar resmi menjadikan stadion sepak bola Gelora BJ Habibie atau Gelora Mandiri sebagai Home basenya. Stadion ini sudah menggelar 3 kali pertandingan Liga 1.

Banyak yang bertanya, berapa besar uang yang mesti yang dikucurkan Klub kebanggaan Sulawesi Selatan itu untuk menggunakan stadion yang berlokasi di Kelurahan Lompoe, Kecamatan Bacukiki, Parepare itu.

Dilansir dari KABAR.NEWS  usai laga Persija kontra PSM. Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengungkapkan bahwa tim berjuluk Pasukan Ramang itu hanya membayar biaya pinjam pakai atau sewa Stadion  Gelora B.J Habibie sebesar Rp500 ribu per hari selama Liga 1.

"Kita kasi bayar PSM cuma Rp500 ribu untuk biaya sewa per hari. Ini sesuai peraturan daerah. Kita Pemkot Parepare taat aturan untuk hal ini,"ucapnya.

Aturan sewa Stadion Gelora Habibie yang dimaksud yakni Peraturan Daerah atau Perda Kota Parepare nomor 3 tahun 2012 tentang Retribusi Jasa Usaha.

Pada pasal 23 poin 2 butir a disebutkan, bahwa retribusi pemakaian Stadion Gelora Mandiri Rp500 ribu perhari. Stadion ini masuk sebagai tempat rekreasi dan olahraga.

Wali-Kota-Pare-Pare-Taufan-Pawe-a.jpgWali Kota ParePare, Taufan Pawe Saat berada di stadion Gelora BJ Habibie (Foto: Rezky For TIMES Indonesia)

Selain itu, Pemkot Parepare juga mendapat potongan pajak 10 persen dari setiap harga tiket pertandingan Liga 1 yang dilakoni PSM di Stadion Gelora Habibie.

Tarif penggunaan Stadion Gelora Habibie yang berkapasitas 20 ribu penonton, relatif lebih murah dibanding stadion penyelenggara Liga 1. Sebut saja Stadion Brawijaya sebagai home base Persik Kediri, stadion ini dibanderol Rp3 juta untuk satu hari.

"Pajak tiket sudah masuk dalam pajak hiburan sesuai aturan. Kemarin lawan Bali United, PSM dapat pendapatan tiket Rp1 miliar, kami dapat Rp100 juta lebih sebagai pajak. Tapi jangan lihat itunya," tutur Taufan yang sudah dua periode memimpin Parepare.

Lanjut dikatakan Ketua DPD Golkar Sulsel ini menjelaskan, biaya sewa stadion maupun pajak tiket PSM yang masuk ke Pemkot Parepare, hanya bagian kecil dari efek ekonomi digelarnya Liga 1 di Parepare. 

Menurutnya, potensi ekonomi bagi masyarakat Pare pare dengan adanya kehadiran PSM Makassar sangat memberikan dampak positif. Hal itu yang menjadi konsen Wali Kota Pare pare sedang dalam periode kedua ini.

Ia mencontohkan, efeknya penjual mie siram saja untung puluhan juta untuk setiap pertandingan, pemilik warkop pengunjungnya banyak. Itu hanya sebagian efek kecil.

"Inilah komitmen saya menjadikan Parepare sebagai kota industri tanpa cerobong asap dengan hadirnya Industri Persepakbolaan," tutup Wali Kota Parepare Taufan Pawe terkait tarif sewa Gelora BJ Habibie oleh PSM Makassar. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES