News Commerce

Intip Daftar Situs Download Mp3 Gratis Terlengkap dan Terupdate

Senin, 24 Januari 2022 - 17:32 | 476.42k
Salah satu Situs Download Mp3 Gratis. (FOTO: idlegal)
Salah satu Situs Download Mp3 Gratis. (FOTO: idlegal)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Mendengarkan musik sudah menjadi bagian dari kehidupan manusia. Bisa dilihat dari musik yang diputar untuk belajar, olahraga, di pusat perbelanjaan, restoran, tempat relaksasi, dan sebagainya.

Peran musik begitu besar sehingga banyak orang ingin mendownload musik untuk didengarkan kapan saja. Sekarang, masyarakat bisa memanfaatkan situs untuk download Mp3, seperti rekomendasi berikut ini:

1. Downloadlagu 321

Dengan alamat https://downloadlagu321.live, situs ini menyediakan lagu yang sangat lengkap dan tentunya gratis. Baik yang sedang populer hingga lagu lama tersedia dan bisa diakses kapan saja. Dari segi tampilan websitenya sangat user friendly, sehingga pemula pun bisa mengunduh lagu dengan mudah.

Cukup dengan mengetikkan judul lagu, artis, atau album maka daftar lagu yang berkaitan akan muncul. Untuk menyimpan lagunya di perangkat bisa langsung pilih “Download”. Jika tidak ingin mendownload lagu, pengguna juga bisa memutar lagunya langsung (streaming) dengan klik tombol “Play”.

2. Jamendo

Situs berikutnya yang direkomendasikan untuk download lagu gratis adalah Jamendo. Saat pertama masuk ke websitenya, pengguna akan dimanjakan dengan tampilan keren ala JOOX atau Spotify.

Pengguna bebas untuk streming maupun download semua lagu secara gratis tanpa terkecuali.

Hingga sekarang, Jamendo telah mencatat hingga lebih dari 400 ribu lagu serta 40 ribuan artis dalam situsnya. Dengan user interface yang menyerupai aplikasi profesional, pengguna bisa mengunduh lagu dengan kualitas tinggi dan selalu update mengikuti perkembangan zaman.

3. Free Music Archive

Situs ini menyediakan kumpulan lagu yang bisa didapatkan dengan gratis. FMA cukup terkenal di kalangan kreator konten, karena menyediakan banyak lagu instrumental berbagai genre untuk background video. Situs untuk download Mp3 secara legal ini memiliki tampilan yang sangat sederhana.

Justru di sanalah letak kelebihannya, karena tidak membingungkan pengguna. Apalagi tombol downloadnya pun sudah terintegrasi dengan berbagai genre. Misalnya baru saja mengunduh lagu genre rock, maka situs akan merekomendasikan lagu dengan genre serupa.

4. NoiseTrade

Mencari situs untuk download lagu yang memiliki daftar lagu mancanegara, bahkan Jepang? NoiseTrade adalah jawabannya. Pengguna bisa streaming hingga download lagunya langsung.

Beberapa situs terkadang lemah karena streamingnya yang sedikit terhambat, namun di situs ini streaming relatif lancar dan minim hambatan.

Sebelum mengunduh, NoiseTrade akan meminta pengguna untuk memasukkan data email sehingga bisa lebih mudah untuk dihubungi. Tidak hanya mengunduh lagu, keunikan yang dimiliki situs ini yaitu tersedianya pilihan ebook yang menarik dan tentunya dapat diunduh tanpa biaya.

5. Mp3Skulls

Pengguna yang rutin mengunduh lagu sejak dulu mungkin tak lagi asing dengan nama Mp3 Skull, situs downloader Mp3 yang masih populer hingga kini. Ada beberapa alasan yang menjadikan situs ini populer di kalangan pengguna, terutama karena database lagunya yang sangat update.

Fitur untuk pencariannya juga cepat, navigasinya mudah untuk dipahami pemula. Pengguna juga bisa memilih format file yang diinginkan, bisa memilih audio saja (Mp3) atau beserta video (Mp4). Meski tampilannya cukup ketinggalan zaman, namun situs ini sangat bisa diandalkan untuk proses download yang cepat dan mudah.

6. Mp3Juices

Sama halnya dengan Mp3Skulls, Mp3Juices juga merupakan pilihan terbaik untuk mendownload lagu terupdate dan terlengkap. Meski tampilannya sangat sederhana dengan warna dominan biru, hal ini justru menjadi nilai lebih karena membuat pengguna bisa lebih fokus.

Baik lagu Indonesia, barat, Korea, hingga Jepang bisa ditemukan di situs ini. Tidak perlu repot mengetik genre, cukup dengan mengetik judul lagu atau artis di kolom pencarian, berbagai lagu yang terkait akan segera muncul.

Itu tadi daftar situs untuk mendownload lagu (Mp3) secara gratis, lengkap, dan paling update. Dengan memanfaatkan fitur terpercaya seperti yang disebutkan di atas, pengguna akan lebih leluasa untuk menyimpan lagu yang diinginkannya dan mendengarkan kembali tanpa perlu terkoneksi internet.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES