Indonesia Positif

Pertamina Energi Negeri 5 Berbagi Ilmu di Sekolah Dasar Kota Surabaya

Rabu, 23 November 2022 - 13:34 | 27.76k
Para pekerja Pertamina meluangkan waktu untuk berpartisipasi dan berinteraksi langsung dengan para pelajar tingkat Sekolah Dasar di SDN Jemurwonosari 1, Rabu (23/11/2022).(Dok.Humas Pertamina)
Para pekerja Pertamina meluangkan waktu untuk berpartisipasi dan berinteraksi langsung dengan para pelajar tingkat Sekolah Dasar di SDN Jemurwonosari 1, Rabu (23/11/2022).(Dok.Humas Pertamina)

TIMESINDONESIA, SURABAYAPertamina melalui Subholding Commercial & Trading Pertamina Patra Niaga Region Jatimbalinus kembali menyelenggarakan program Pertamina Energi Negeri (PEN) 5 yang secara serentak di selenggarakan di 2 Sekolah Dasar kota Surabaya, yakni SDN Jemurwonosari 1dan SDN Barata Jaya.

PEN tahun 2022 ini  merupakan kegiatan yang  kelima sebagai wujud komitmen Pertamina untuk menanamkan semangat berbagi ilmu dan budaya volunteering para pekerja khususnya di region Jatimbalinus.

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Region Jatimbalinus, Deny Djukardi berharap ilmu dari para kakak relawan dapat dipahami dan menjadi bekal untuk para siswa siswi di masa depan. 

 “Di samping itu kegiatan ini merupakan pengenalan terkait produk-produk Pertamina melalui program Pertamina Energi Negeri dan diharapkan siswa siswi sekolah dasar yang kelak menjadi penerus bangsa ini dapat termotivasi untuk belajar dengan lebih sungguh-sungguh,” kata Deny,  Rabu (23/11/2022)..

Kepala SDN Jemurwonosari 1 dan SDN Barata Jaya, Surabaya,  menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pihak Pertamina atas terselenggaranya kegiatan di sekolahnya.

Kegiatan Pertamina Energi Negeri 5 ini dilaksanakan di 65 sekolah secara serentak di 35 kota seluruh Indonesia. Program ini juga merupakan bagian dari rangkaian  kegiatan HUT ke-65 Pertamina (Persero) yang merupakan kegiatan sukarela yang diinisiasi secara murni oleh pekerja-pekerja muda Pertamina yang tergabung Komunitas Bergerak (Perwira Pertamina peduli, Agent of Change, Pertiwi, English Community dan Pertascooter).(*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES