Indonesia Positif Ketahanan Informasi Nasional

Hari Minggu Anggota Polsek Pujon Sibuk, Ada Apa Ya?

Minggu, 22 Oktober 2017 - 09:15 | 25.52k
Anggota Polsek Pujon Patroli Wisata di Coban Rondo. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Anggota Polsek Pujon Patroli Wisata di Coban Rondo. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Nasional

TIMESINDONESIA, BATU – Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si memberikan atensi kepada jajaran untuk meningkatkan Patroli Wisata dan sambang warga, Toga Tomas dan Karang Taruna. Hal itu sebagai upaya meningkatkan sinergitas kemitraan Kamtibmas serta memberikan rasa aman kepada masyarakat Kota Wisata Batu. 

Terlebih Kota Batu yang merupakan kota tujuan wisata sudah barang tentu menjadi prioritas tugas pengamanan justru pada hari-hari libur nasional. “Berikan pelayanan prima kepada wisatawan yang datang ke kota Batu, sebagai bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat,” pesan Kapolres kepada jajaran.

Seperti pada hari Minggu ini (22/10/17), anggota Polsek Pujon melaksanakan kegiatan patroli di lokasi wisata yang berada di wilayah hukumnya, yaitu Paralayang dan Coban Rondo.

Disamping melaksanakan kegiatan patroli di kawasan wisata, Kanit Binmas melaksanakan silaturahmi ke tokoh masyarakat Ds. Pandesari H. Hadi. 

Pada kesempatan itu Anggota Reskrim dipimpin Kapolsek Pujon Akp M. Budiarto, S.H juga melaksanakan kring Serse di Ds. Ngroto sebagai antisipasi Jambret.

"Dengan penggelaran anggota Polri di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta tidak memberikan ruang gerak pelaku kriminal," terang Kapolsek Pujon. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES