Indonesia Positif Universitas Islam Malang

Hebat Kopma Ilham Ramadhan Juara Jamkopmanas 2017

Sabtu, 16 September 2017 - 08:10 | 70.37k
Kopma Ilham Ramadhan Unisma meraih juara 3 dalam ajang Jambore Kopma Nasional (Jamkopmanas) 2017 yang digelar di Bandung. (Foto: AJP TIMES Indonesia)
Kopma Ilham Ramadhan Unisma meraih juara 3 dalam ajang Jambore Kopma Nasional (Jamkopmanas) 2017 yang digelar di Bandung. (Foto: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Universitas Islam Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – Kopma Ilham Ramadhan Universitas Islam Malang berhasil meraih juara 3 dalam ajang Jambore Kopma Nasional (Jamkopmanas) 2017. 

Pada Jamkopmanas yang digelar di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung ini Kopma Ilham Ramadhan mengirimkan mengirimkan 1 tim. Antara lain Debby Dwi Damayanti (Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan), Satria Abdi Pratama Yudha (Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi), dan Mohammad Faisol Efendi (Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi).

Tim Kopma Ilham Ramadhan berhasil menjadi finalis bersamaan dengan tim dari Kopma UNSIL, UNJ, dan UNPAD pada perlombaan KKN, dan kemudian berhasil menjadi juara 3 pada cabang kompetisi tersebut.

"Kuncinya kita harus yakin dan optimis," kata Satria.

Jambore8arKd.jpg

Jamkopmanas merupakan kegiatan tahunan yang menyelenggarakan berbagai macam kompetisi-kompetisi dengan mengikutsertakan mahasiswa koperasi se-Indonesia.

Jamkopmanas 2017 yang bertemakan “Sauyunan sabilulungan ngamumule budaya koperasi pikeun ajeg tur mekar ngigeulan paneka jaman” diikuti oleh 57 tim dari berbagai kopma di Indonesia. 

Ada 2 jenis perlombaan yaitu lomba Juara umum, meliputi Putra-putri Koperasi Nasional, KKN (Kompetisi Koperasi Nasional), dan Business Plan dan juga non lomba juara umum, terdiri dari Kesenian Daerah dan Propaganda.

UnismayAtP.jpg

Melalui kegiatan Jamkopmanas diharapkan mampu menciptakan kader-kader mahasiswa koperasi yang berjiwa kompetisi tinggi, terus-menerus dalam mempelajari ilmu perkoperasian yang sesuai dengan perkembangan jaman sehingga kedepannya dapat ikut berperan dalam memajukan koperasi sebagai soko guru perekonomian Indonesia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES