Indonesia Positif Ketahanan Informasi Politik

Ribuan Warga Desa Ibul, Siap Menangkan Ishak Mekki

Rabu, 23 Agustus 2017 - 09:36 | 53.26k
Wagub Sumsel Ishak Mekki bersama Warga Tiga Desa Di Sekitar Terminal Karyajaya (Foto : AJP TIMES Indonesia)
Wagub Sumsel Ishak Mekki bersama Warga Tiga Desa Di Sekitar Terminal Karyajaya (Foto : AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Politik

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ribuan warga dari tiga Desa dalam Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir tumpah ruah di lapangan terminal Karyajaya, Palembang, Senin (21/8/2017) malam. 

Mereka menyambut kedatangan orang nomor dua di Sumsel, Wakil Gubernur (Wagub), H Ishak Mekki.

Ishak Mekki yang sengaja datang malam itu karena diundang oleh warga dalam rangka menyaksikan kemeriahan malam puncak Agustusan yang diselenggarakan oleh warga di tiga desa, Desa Ibul Besar 1, Ibul Besar 2 dan Ibul Besar 3. Karena di desa mereka tak memiliki lapangan, maka terminal Karyajaya Palembang yang memang berbatasan dengan wilayah tida desa tersebut menjadi ajang acara.

“Alhamdulillah, Wagub kita yang juga Calon Gubernur (Cagub) Sumsel hadir di tengah-tengah kita malam ini. Ini kebanggaan bagi kami pak, bapak bisa bersama kami di sini,” sambut warga melalui Kades Ibul Besar 1, Muhammad, S.Ag yang diiringi teriak histeris ribuan warga, ‘hidup pak Ishak, hidup pak Ishak’.

Di hadapan Wagub Ishak, Kades Ibul Besar 1, menyatakan sikap warganya dan warga tetangganya bahwa mereka sudah dengan tekad yang bulat siap berjuang memenangkan Cagub Ishak Mekki menjadi Gubernur Sumsel di 2018 mendatang.

“Yakinlah pak, bahwa kami di sini telah bulat tekad mendukung dan siap berjuang untuk menjadikan bapak orang nomor satu di Sumsel,” teriak Kades Muhammad disambut ‘amiin’ warganya.

Muhammad menutup sambutannya dengan meminta mantan Bupati OKI dua periode itu kelak jika dia diberi amanat menjadi Gubernur, kiranya di kawasan Desa Ibul Besar dan sekitarnya atau Kecamatan Pemulutan yang tofografi wilayahnya dominan rawa-rawa dibangunkan lapangan untuk umum, agar masyarakat setempat jika ada kegiatan rakyat tidak lagi menumpang seperti selama ini.

“Harapan kami kepada pak Ishak, kelak jika diberi amanat, bantu desa kami lapangan terbuka, agar ke depan jika kami mengadakan acara-acara rakyat seperti ini, kami tidak lagi menumpang di terminal sebagaimana yang bapak saksikan,” demikian Kades Ibul Besar 1, Muhammad.

Wagub Sumsel yang juga Calon Gubernur Sumsel 2018, menyambut dengan suka cita atas perayaan puncak HUT ke 72 RI yang diselenggarakan warga tersebut. Dia sangat mengapresiasi semangat patriotisme yang tumbuh di masyarakat meski dengan swadaya mampu melaksanakan pesta rakyat yang meriah ini.

“Ini bukti kecintaan kita, kecintaan semua bangsa dan kecintaan warga di sini terhadap tanah air kita, Indonesia. Saya bangga dan sangat menghargai sikap cinta tanah air bagi warga kita di sini,” sambut Ishak mengawali sambutannya.

Lebih lanjut Ketua DPD Partai Demokrat Sumsel tersebut menyampaikan terima kasihnya kepada warga yang hadir memadati terminal Karyajaya ini atas sikap mereka yang telah disampaikan melalui Kades Ibul Besar 1 yakni mendukungnya pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018 mendatang.

“Terima kasih saya kepada seluruh warga di sini yang telah menyatakan sikapnya untuk bahu-membahu berjuang bersamanya pada Pilgub 2018. Saya juga berjanji, Insya Allah jika kelak saya diberi amanat, saya akan carikan solusinya agar warga di kawasan ini ke depan memiliki lapangan terbuka untuk berbagai kegiatan kemasyarakatan,” Ishak Mekki mengakhiri sambutannya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES