Pendidikan Teknologi Pertanian Indonesia

Gali Potensi Calon Mahasiswa, STPP Lakukan Tes Wawancara

Jumat, 09 Juni 2017 - 20:51 | 290.53k
Pelaksanaan tes wawancara pada penerimaan mahasiswa baru (PMB) STPP Malang tahun akademik 2017/2018. (Foto:Humas STPP Malang for TIMES Indonesia)
Pelaksanaan tes wawancara pada penerimaan mahasiswa baru (PMB) STPP Malang tahun akademik 2017/2018. (Foto:Humas STPP Malang for TIMES Indonesia)
FOKUS

Teknologi Pertanian Indonesia

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pelaksanaan ujian penerimaan mahasiswa baru STPP Malang tahun akademik 2017/2018 berlangsung hingga hari ini, Jumat (9/6/2017). 

Setelah menjalani tes tulis dan psiko test pada Kamis (8/6/2017) kemarin. Hari ini, para peserta menjalani tes wawancara dan kesehatan.

Pada tahap wawancara, para calon mahasiswa baru ini digali potensi diri di luar kemampuan akademik. Pihak STPP Malang berharap, mahasiswa yang lolos memiliki kemampuan yang dapat mendukung terciptanya generasi muda pertanian yang berkarakter.

“Mahasiswa STPP Malang sudah seharusnya memiliki daya saing dan memiliki prestasi lain di luar akademis. Wawancara penting guna menjaring potensi terbaik dari calon maba (mahasiswa baru),” ujar Ugik Romadi SST MSi, salah satu tim penguji.

Dia menjelaskan, instrumen yang digunakan pada tes wawancara meliputi: minat bakat, tingkat kemampuan dan kecakapan, jiwa kepemimpinan, dan kemampuan berkomunikasi.

BACA JUGA: STPP Gelar Ujian Penerimaan Mahasiswa Baru 2017

Hasil dari tes tersebut, akan dikelompokkan menjadi tiga kategori, yakni baik, cukup, dan kurang. Secara umum, dinilai baik jika bakat yang dimiliki peserta dapat ditunjukkan pada saat diuji. Sedangkan kategori cukup jika potensi yang dimiliki dinilai biasa. 

"Kategori kurang jika yang diwawancarai tidak memiliki prestasi di luar akademik," imbuhnya.

Sementara, dalam tes kesehatan, para peserta menjalani pemeriksaan riwayat penyakit dalam, THT (telinga hidung tenggorokan), dan mata. Selain itu juga diperiksa tinggi dan berat badan, kenormalan tulang, dan tes urine. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES