Ekonomi

Wimboh Santoso Gantikan Posisi Muliaman D Hadad di OJK

Jumat, 09 Juni 2017 - 15:44 | 56.93k
Wimboh Santoso. (Foto: Bisnis Indonesia)
Wimboh Santoso. (Foto: Bisnis Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat, Kamis malam (8/6), menetapkan Wimboh Santoso sebagai Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan periode 2017-2022 menggantikan Muliaman D Hadad.

Wimboh mengalahkan pesaingnya Sigit Pramono setelah mendapat 50 suara anggota dewan sedangkan Sigit hanya empat suara.

"Jadi kita tetapkan Wimboh Santoso sebagai Ketua DK OJK yang baru," kata Ketua Komisi XI DPR Melchias Markus Mekeng sembari mengetok palu usai penghitungan suara secara tertutup di Komisi XI DPR, Kamis malam.

Total anggota Komisi XI yang memberikan suara berjumlah 55 orang. Wimboh menang telak dengan 50 suara, mengalahkan Sigit, --bankir yang menghabiskan 35 tahun di industri perbankan--yang hanya mendapatkan empat suara. Sementara satu suara anggota dewan lainnya dinyatakan abstain. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : Antara News

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES