Kuliner

Lembutnya Puding Roti Kopi pas untuk Berbuka

Jumat, 09 Juni 2017 - 17:00 | 50.13k
Puding roti kopi. (Foto: Brunch to Lunch)
Puding roti kopi. (Foto: Brunch to Lunch)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Berbuka selalu menjadi momen yang dinanti. Segala macam makanan akan terasa istimewa saat waktu berbuka tiba. Tapi bosan juga jika selama sebulan hanya ketemu dengan takjil yang itu-itu saja. 

Bereksperimen menu tak ada salahnya dilakukan. Seperti yang diberikan oleh filkop resep berikut ini puding roti kopi sepertinya menarik. 

Langsung saja disimak yuk cara pembuatannya

Puding Roti Kopi
Bahan :
* 5 lembar roti tawar kupas
* 300 ml susu cair putih tawar
* 2 telur ayam, dikocok
* 2 sdm margarin dicairkan
* satu shot espresso kopi Tiwus
* kurma untuk taburan
* bubuk kayu manis untuk taburan

Cara membuat :
1. Potong selembar roti tawar tanpa kulit menjadi empat bagian
2. Kocok telur, susu cair, espresso kopi tiwus dan margarin cair dalam satu mangkok besar
3. Tata lembaran potongan roti tawar dalam wadah tahan panas, siram dengan adonan susu cair hingga meresap
4. Taburkan kurma dan bubuk kayu manis
5. Kukus selama 15 menit
6. Angkat dan sajikan selagi hangat

Nah gampang kan? Lembutnya tekstur puding berpadu dengan aroma kopi dijamin membuat semangat baru. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rizal Dani
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES