Kuliner Marhaban Ya Ramadhan

Ini Minuman Segar Saat Berbuka Puasa

Selasa, 06 Juni 2017 - 17:08 | 32.61k
ILUSTRASI. (Foto: Daily Mirror)
ILUSTRASI. (Foto: Daily Mirror)
FOKUS

Marhaban Ya Ramadhan

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Minuman yang sehat sangat penting untuk menjaga badan tetap bugar selama menjalankan ibadah puasa.

Berikut ini beberapa minuman segar yang dapat dibuat dengan mudah dan cocok disajikan sebagai menu berbuka puasa, sepeti dilansir dari blodsky.com.

Jus aprikot
Buah aprikot kaya akan serat dan vitamin A. Nutrisi dalam aprikot mudah diserap dan ramah bagi pencernaan. Buah ini juga membantu dalam menjalani proses diet.

Jus apel dan tomat
Apel dan tomat mengandung vitamin, zat besi dan serat. Cara mengonsumsinya, kupas dan potong apel serta tomat menjadi bagian kecil, lalu blender. Tambahkan segelas air, sedikit air lemon dan madu.

Kurma dicampur susu
Masukkan beberapa kurma kering ke dalam segelas susu selama 12 jam. Santap kurma dan minum susunya saat berbuka puasa. Campuran susu dan kurma akan memberi energi dan menjaga kadar gula darah yang turun selama berpuasa.

Milkshake pisang
Pisang  mengandung potasium, serat, vitamin C dan B6. Buah ini mempunyai kadar kolesterol yang rendah. Blender segelas susu dengan 1-2 pisang, minumlah saat berbuka puasa.

Lemon dan mint
Campurkan daun mint, saripati lemon dan segelas air, kemudian blender. Minuman ini kaya serat dan vitamin C, sehingga bisa menjadi penyegar dan pembangkit energi.

Air mineral
Air mineral mengembalikan hidrasi tubuh, juga membantu mengembalikan energi yang hilang selama berpuasa. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES