Peristiwa Daerah

Unik, Nama Santri Cantik di Banyuwangi Ini Hanya Satu Huruf

Kamis, 01 Juni 2017 - 08:00 | 497.87k
Kartu Tanda Santri. (Foto: Istimewa)
Kartu Tanda Santri. (Foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ini mungkin satu-satunya di Indonesia, atau bahkan di dunia. Seorang santriwati di Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, Banyuwangi, Jawa Timur, memiliki nama yang langka. Yakni hanya terdiri dari satu huruf saja.

Santri cantik ini bernama Q. Ya, hanya satu huruf saja, Q. Jadi jangan heran jika Kartu Tanda Santri (KTS) miliknya terlihat lebih "sepi" dibanding santri lainnya. Dalam kolom nama, yang tertera hanya tertulis satu huruf sendirian.

Data yang dihimpun TIMES Indonesia, santri rupawan kelahiran 15 Februari 2004 ini berasal dari lingkungan Gunungsari, Desa Banjarsari, Kecamatan Glagah, Banyuwangi.

“Dia empat bersaudara, sebelum mondok dia tinggal bersama ibunya,” ucap Danu Budiono, salah satu tetangga.

Entah apa maksud orang tuanya dengan memberi nama aksara tunggal ini. Yang jelas, kini gadis remaja cantik ini menjadi lebih istimewa dengan memilih mendalami ilmu agama dan pendidikan umum di pesantren terbesar di Bumi Blambangan. Yaitu Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, Banyuwangi, asuhan KH Hisyam Syafaat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES