Kuliner Marhaban Ya Ramadhan

Pisang Goreng Roti Cemilan Manis dan Gurih saat Berbuka Puasa

Selasa, 30 Mei 2017 - 13:19 | 127.08k
ILUSTRASI: roti goreng pisang (Foto: Hipwee)
ILUSTRASI: roti goreng pisang (Foto: Hipwee)
FOKUS

Marhaban Ya Ramadhan

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Bulan Ramadhan ini pastilah butuh makanan yang manis, salah satunya bisa yaitu pisang goreng roti cemilan yang pas untuk menemani Anda dan keluarga disaat berbuka puasa.

Pisang goreng roti ini sangat mudah membuatnya, bila Anda dirumah memiliki sisa roti tawar maka jangan dibuang. Bisa dimanfaatkan untuk membuat pisang goreng roti, kemudian roti yang telah siap di potong lalu dipanggang sebentar. 

Seperti dilansir dari food.detik.com begini cara pembuatannya :

Bahan: 
3 buah pisang barangan,kupas 
3 lembar roti tawar/manis, potong dadu, panggang 
100 g tepung terigu 
1/2 sdt kayumanis bubuk 
2 sdm gula pasir 
1 sdm kismis, potong-potong 
150 ml air minyak goreng 

Taburan:

gula bubuk 

Cara membuat: 

• Memarkan pisang hingga agak lumat. 
• Tambahkan tepung terigu, kayumanis, dan gula.
Aduk rata sambil tuangi air hingga jadi adonan yang kental.
• Masukkan kismis dan roti, aduk rata. 
Sendoki dan goreng dalam minyak banyak hingga kuning keemasan. 
• Angkat dna tiriskan. 
• Taburi gula bubuk dan sajikan.

Sebagai tambahan pisang yang digunakan bisa pisang raja, atau pisang Ambon yang sudah masak.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Ahmad Sukmana
Sumber : Detikcom

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES