Kuliner Marhaban Ya Ramadhan

Bubur Candil Kurma, Si Manis untuk Berbuka

Minggu, 28 Mei 2017 - 17:25 | 162.03k
ILUSTRASI. Candil (Foto: Istimewa)
ILUSTRASI. Candil (Foto: Istimewa)
FOKUS

Marhaban Ya Ramadhan

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Berbuka puasa, dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang manis. Sajian dengan resep dari ahli gizi lulusan Universitas Airlangga (Unair), Ayu Bulan Febry KD AMG, SKM, MM ini cocok untuk menu berbuka puasa.

Bubur Candil Kurma

Untuk 3 Porsi

Bahan:

- 250 gram tepung ketan

- 100 gram kurma tanpa biji, cincang

- ¼ sdt garam

- 175 ml air hangat

- 1 liter air

Bahan Kuah Santan:

- 300 ml santan kental dari ½ butir

kelapa

- 1 lembar daun pandan ,simpulkan

¼ sdt garam

Bahan Bubur:

- 200 gram gula merah,sisir

- 1 lembar daun pandan ,simpulkan

- 2 sdm tepung

beras,larutkan dengan sedikit air

- 1 liter air

Cara Membuat:

Candil

1. Campur tepung ketan,garam,kurma dan air hangat, aduk hingga rata.2.

2. Didihkan air, ambil satu sendok teh adonan, bulatkan dan masukkan ke dalam rebusan air, angkat dan tiriskan.

Kuah Santan

Rebus semua bahan di atas api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih, angkat dan sisihkan.

Bubur

1. Rebus gula merah bersama daun pandan hingga mendidih dan gula larut.

2. Tambahkan larutan tepung beras, aduk rata.

3. Masukkan candil,aduk kembali, angkat

4. Siapkan mangkuk saji,tata bubur candil.Tambahkan kuah santan dan sajikan.

Selamat mencoba dan selamat berbuka puasa.(*)

*Penulis: Ayu Bulan Febry KD AMG, SKM, MM, ahli gizi dan Kepala Instalasi Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Rumah Sakit  Jiwa Dr Radjiman Wediodiningrat Lawang. 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES