Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

Peserta Gowes Bareng RSAL Kagumi Keindahan Wisata Ijen

Senin, 22 Mei 2017 - 14:29 | 87.08k
Peserta gowes bareng dari RS dr Ramelan Surabaya saat di kawah wurung, Bondowoso. (Foto: Sofya/TIMES Indonesia)
Peserta gowes bareng dari RS dr Ramelan Surabaya saat di kawah wurung, Bondowoso. (Foto: Sofya/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Peserta kegiatan Gowes Bareng dari Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) dr Ramelan Surabaya mengagumi keindahan kawasan wisata Gunung Ijen, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.

"Saya tidak menyangka Bondowoso memiliki alam yang sangat indah dan cantik seperti ini, ini adalah anugerah Tuhan seperti mutiara tersembunyi”, kata dr. I.D.G Nalendra selaku Kepala RSAL dr Ramelan Surabaya.

Menurut Nalendra, kawasan Ijen memiliki pemandangan apik dengan dikelilingi gunung purba yang eksotis. kawah wurung dan berakhir finish di kawasan wisata air panas blawan Kecamatan Ijen.

"Hamparan padang rumput di Kawah Wurung, sulit sekali menemukan tempat indah seperti ini," tambahnya.

Kegiatan gowes bareng ini dilaksanakan oleh Medical Cycling Club (MCC) RSU dr H Koesnadi Bondowoso bersama Ramelan Cycling Club (RCC) RSAL dr Ramelan Surabaya pada 20-21 Mei 2017. Rute gowes bareng sendiri dimulai dari Guest House Jampit, kawah wurung dan berakhir finish di kawasan wisata air panas Blawan Kecamatan Ijen.

Usai finish, Nalendra mewakili seluruh peserta mengaku terkesan dengan pemandanagn alam Bondowoso. Sesampainya di Surabaya nanti kata dia, rombongan akan menceritakan pengalaman serta keindahan Bondowoso kepada keluarga dan teman-teman untuk mempromosikan surga yang tersembunyi.

"Saat sampai nanti akan saya ceritakan bagaimana pengalaman dan keindahan alam disini. Karena kawasan wisata Ijen benar-benar mengagumkan," pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES