Indonesia Positif Ketahanan Informasi Olahraga

Kapolresta Pasuruan Ikut Gowes Bareng Santri Sidogirii

Senin, 08 Mei 2017 - 10:15 | 82.21k
Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Rizal Martomo tampak turut menjadi peserta Fun Bike Sepeda Santri Sidogiri 2017 (Foto:Tim AJP TIMES Indonesia)
Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Rizal Martomo tampak turut menjadi peserta Fun Bike Sepeda Santri Sidogiri 2017 (Foto:Tim AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Olahraga

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pondok Pesantren Sidogiri, menggelar acara Fun Bike, bertajuk "Sepeda Santri Sidogiri 2017", Minggu (7/5/2017) pagi. Ribuan peserta pun tampak tumpah ruah turut memeriahkan acara Fun Bike tersebut. Para peserta yang diperkirakan jumlahnya menembus angka 5 ribu itu, tidak hanya berasal dari santri Ponpes Sidogiri saja, namun juga masyarakat umum dan para alumni ponpes Sidogiri yang berasal dari beberapa daerah seperti Malang, Probolinggo, Lumajang dan Jember.

Kemeriahan acara Fun Bike tersebut, rupanya juga cukup membuat pucuk pimpinan Polres Pasuruan Kota, AKBP Rizal Martomo antusias serta turut berpartisipasi dan menjadi peserta.

gowes-pasuruan1IqlXV.jpg

Bersama sejumlah perwira dan anggota Polres Pasuruan Kota yang hoby bersepeda atau gowes, Kapolresta pun berbaur bersama peserta Sepeda Santri Sidogiri 2017 lainnya di garis start, di Lapangan Sidogiri, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan. 

Namun sebelum dilakukan pemberangkatan, sejumlah atraksi DrumbBand pun turut menyemarakkan acara Fun Bike itu. Sekitar pukul 6.30 Wib, para peserta pun akhirnya diberangkatkan, termasuk Kapolresta dan anggota lainnya.

Pihak penyelenggara, yang diwakili oleh sekretaris BMT Sidogiri, H.Soleh pun mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas keikutsertaan bapak Kapolresta dalam gelaran Fun Bike Sepeda Santri Sidogiri 2017 tersebut, karena tanpa canggung, Kapolresta berbaur bersama masyarakat menjadi peserta. 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-7 Editor Team
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES