Entertainment

Malam Ini, Ari Lasso dan The Groove Buka Rangkaian Malang Jazz Festival

Sabtu, 29 April 2017 - 17:03 | 37.71k
Ari Lasso dalam press conference road to Malang Jazz Festival. Sabtu,29/4/2017. (Foto: Tria Adha/TIMES Indonesia)
Ari Lasso dalam press conference road to Malang Jazz Festival. Sabtu,29/4/2017. (Foto: Tria Adha/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ari Lasso dan The Groove akan membuka rangkaian Malang Jazz Festival yang tahun ini mengusung tema “The Heart of East Java”, Sabtu (29/4/2017) malam. 

Malang Festival Jazz yang digelar setiap tahunnya ini, didukung oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang, Jawa Timur. Kegiatan ini, juga didukung oleh Bank BNI, dan Telkomsel. 

Kadisparta Kabupaten Malang, Made Arya mengatakan even ini diharapkan mampu meningkatkan pariwisata Malang Raya. Sebab, pada dasarnya, even tahunan ini diharapkan mampu menarik wisatawan lokal maupun luar negeri.

"Even ini tujuannya meningkatkan pariwisata Malang Raya," kata Made dalam sesi press confrence, di Tedja Sky Lounge Ijen Suite Resort and Convention.

Ary-LassoHlufK.jpg

Dalam even ini, Promotor Jade lndopratama dan Graha Bangunan, bersama J Entertainment akan menghadirkan Ari Lasso dan The Groove sebagai bintang utamanya.

Tak ketinggalan musisi-musisi Malang Raya seperti Keroncong Jazz Malang Utara, Saxomunity Malang, MMI Light Jazz, Soundcoloud Malang, Trixie Jazzy dan band lokal lain juga akan tampil dalam event bertajuk #RoadToMalangJazzFestival di Baiduri Ballroom malam nanti.

Dalam kesempatan ini, Ari Lasso berharap akan mampu menghibur para pencinta musik di Kota Malang. Penyanyi kelahiran Surabaya ini mengungkapkan even jazz ini, bukanlah even pertama yang diikutinya. Namun, tampil dalam acara musik jazz ini, mengundang satu tantangan baginya.

"Ini menjadi suatu penghargaan dan tantangan tersendiri bagi saya untuk bisa bisa menghibur dan tampil di acara ini," kata mantan vokalis Dewa 19 ini.

conference-Ary-LassoydPCN.jpg

Sebagai informasi, Ari Lasso merupakan salah satu penyanyi solo terbaik di Indonesia. Ari dalam even ini, akan mengajak dan membawa ribuan penggemarnya dan pecinta musik untuk menikmati musik jazz atau festival yang bagi sebagian kalangan masih merupakan musik untuk segmen tertentu. 

Selanjutnya, The Groove adalah sebuah grup musik beraliran acid jazz yang popular di awal tahun 2000an akan tampil dalam format reuni bersama Rika Roeslan. The Groove ini akan menampilkan alunan lagu-lagunya yang membawa penonton untuk berostalgia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES