Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

Bupati Bondowoso Resmi Membuka Ijen Festival

Sabtu, 22 April 2017 - 22:36 | 35.18k
Bupati Amin Said Husni saat menggelar konferensi pers usai membuka secara resmi Ijen festival 2017 di Alun-alun Ki Ronggo, Bondowoso, Jawa Timur ,Sabtu (22/4/2017) (Foto: Sofy/ TIMES Indonesia)
Bupati Amin Said Husni saat menggelar konferensi pers usai membuka secara resmi Ijen festival 2017 di Alun-alun Ki Ronggo, Bondowoso, Jawa Timur ,Sabtu (22/4/2017) (Foto: Sofy/ TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pemerintah Kabupaten Bondowoso secara resmi membuka event tahunan Ijen Festival 2017 bertempat di Alun-alun Ki Ronggo, Bondowoso, Jawa Timur, Sabtu (22/04/2017) malam.

"Untuk mengobati kerinduan masyarakat Bondowoso dan menambah daya tarik kunjungan wisatawan ke Republik Kopi, Pemerintah Bondowoso kembali menyelenggarakan event tahunan kita bersama yakni Ijen Festival," ujar Amin Said Husni selaku Bupati Bondowoso. 

Amin mengatakan, event tersebut merupakan kegiatan yang menggabungkan beberapa cabang seperti olahraga, entertainment, dan pariwisata berkelas internasional yang dikemas secara apik demi mengenalkan potensi kepariwisataan setempat.

Untuk tahun ini, acara telah dibuka oleh gelaran Road to Ijen pada Sabtu pagi (22/04/2017) yang diikuti lebih dari 190 peserta yang datang dari penjuru nusantara. 

"Dengan menggabungkan sport, entertainment serat tourism, Ijen Festival akan menyajikan event berkelas internasional. Untuk acara pembuka sendiri, sudah diawali dengan Road to Ijen yang diikuti 190 peserta dari seluruh Indonesia," katanya. 

Dalam acara pembukaan tersebut, Amin yang didampingi jajaran Forkopimda Kabupaten Bondowoso berharap Ijen Festival 2017 dapat memberikan efek positif bagi perekonomian masyarakat.

Sebab, sejak digelarnya Ijen Festival, kunjungan wisatawan mancanegara ke Kabupaten Bondowoso meningkat cukup signifikan. 

Pembukaan Ijen Festival digelar di Alun-alun Ki Ronggo dengan menampilkan kesenian Bondowoso seperti Ronteg Singo Ulung, Pojien dan Ojung serta kreasi tari dari Blue Fire. Untuk hiburan musik K2 Reggae dan Sunshine ditunjuk untuk memuaskan masyarakat.

Bupati dalam kesempatan tersebut didampingi pimpinan OPD meninjau beberapa stand Coffee yang memberikan kesempatan pada beberapa caoffe yang ada di Bondowoso dalam bentuk kampung kopi.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES