Peristiwa Daerah

Pasca 17 Tahanan Kabur, Polres Malang Perbaiki Bangunan Sel

Kamis, 20 April 2017 - 12:32 | 43.28k
Pembenahan gorong-gorong yang diberi teralis, Kamis (20/4/2017). (Foto: Tika/TIMES Indonesia)
Pembenahan gorong-gorong yang diberi teralis, Kamis (20/4/2017). (Foto: Tika/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Polres Malang, Jawa Timur melakukan perbaikan di ruang tahanan, Kamis (20/4/2017). Hal ini menyusul 17 tahanan yang berhasil kabur Rabu (19/4/2017), dini hari. 

Beberapa bagian tampak direnovasi. Seperti perbaikan pada atap yang jebol karena digunakan tahanan kabur. Selain itu, gorong-gorong pada bagian belakang ruang tahanan juga dipasangi teralis besi. 

Sebelumnya, jalan air yang diduga digunakan untuk kabur itu menganga lebar tanpa teralis. Gorong-gorong itu cukup besar dan langsung menghubungkan kali Sukun yang berada di belakang Mapolres. 

Wakapolres Malang, Kompol Decky Hermansyah, menjelaskan, setelah dilakukan pemeriksaan pasca 17 tahanan  kabur, pihaknya segera melakukan perbaikan. 

"Bagian yang dirusak segera dibenahi. Setiap ruangan juga dipasangi CCTV dan ada beberapa aspek harus ditambah," tegas dia saat ditemui awak media di Mapolres Malang, Kamis (20/4/2017). 

Dia menjelaskan, pihak Polres Malang juga mengecek semua bangunan, karena sudah lama dan over load.

"Kami benahi, kami tingkatkan keamanan," tegas dia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES