Pendidikan

Pupuk Kaltim Tawarkan Beasiswa untuk Pelajar Bontang

Kamis, 13 April 2017 - 16:34 | 102.85k
ILUSTRASI: Calon Mahasiswa. (Foto: pasca.isi)
ILUSTRASI: Calon Mahasiswa. (Foto: pasca.isi)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – PT Pupuk Kaltim memberikan kesempatan kepada pelajar di Kota Bontang untuk memperoleh  beasiswa  tahun  2017. Pendaftaran program beasiswa ini dibuka sejak tanggal 3 April 2017 oleh  departemen PKBL PT Pupuk Kaltim.

Dalam program  yang  diberi nama "Beasiswa  Pupuk Kaltim Peduli Pendidikan" ini sasaran program ini adalah pelajar yang aka meneruskan kuliah. Tentu saja ada persyaratan yang harus dipatuhi, seperti lulusan  SMA/SMK di  Kota  Bontang, lahir di Kalimantan, dan lulus  SNMPTN/SBMPTN tahun 2017 sesuai dengan jurusan yang  telah ditentukan oleh panitia.

beasiswa-bontanglGBj.jpg

Manajer PKBL Pupuk Kaltim, Dwi Pudyasmoro, mengajak pelajar SMA dan sederajat kota Bontang untuk memanfaatkan peluang beasiswa PKT Peduli Pendidikan

"Kami mengajak kepada seluruh pelajar kota Bontang, khususnya lulusan SMU dan yg sederajat, untuk memanfaatkan kesempatan ini. Bisa jadi ini kesempatan yang diberikan untuk meraih kesuksesan kalian di masa depan," ungkapnya, Kamis (13/4/2017).

Bagi paserta yang lulus dalam  program ini, akan diberikan beragam fasilitas oleh departemen PKBL PT Pupuk Kaltim. Fasilitas yang akan di dapatkan oleh peserta adalah sebagai berikut :

1. Biaya pendaftaran SNMPTN/SBMPT (jika terpilih)
2. Biaya  transport atau biaya  akomodasi  (pergi dan pulang) satu kali selama  mendapat beasiswa
3. Biaya uang  kuliah tunggal (UKT)  maksimal 9 semester
4. Living  Cost

Untuk  pendaftaran dan  informasi program  ini  dapat mendatangi kantor  Departemen PKBL dengan alamat  gedung  Diklat  jl. James  simanjuntak  No. 1 Bontang, atau  dapat  mengunjungi website  www.pupukkaltim.com.

"Jika  ada  yang  ingin ditanyakan mengenai  program  beasiswa  ini  dapat menghubungi Nikita 08115808053 dan  Cantri 08125501235 atau langsung mendatangi kantor  Departemen PKBL Pupuk Kaltim di  gedung  diklat Pupuk Kaltim Jalan James  simanjuntak nomor 1 Bontang," tambahnya

Sebagai informasi, formulir harap dikembalikan tidak  melewati  batas  akhir  pendaftaran  yakni  tanggal 27 April  2017 pukul  16.00 Wita. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES