Peristiwa Daerah

Ormas di Kalbar Tolak Rencana Pawai HTI

Rabu, 12 April 2017 - 16:18 | 30.07k
Sembilan Organisasi kepemudaan di Kalimantan Barat sepakat menolak Tabligh Akbar dan konvoi keliling Kota Pontianak yang akan dilakukan DPD I Hizbut Tahrir Indonesia Kalimantan Barat pada tanggal 15 April mendatang. (Foto : Istimewa)
Sembilan Organisasi kepemudaan di Kalimantan Barat sepakat menolak Tabligh Akbar dan konvoi keliling Kota Pontianak yang akan dilakukan DPD I Hizbut Tahrir Indonesia Kalimantan Barat pada tanggal 15 April mendatang. (Foto : Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Rencana tabligh akbar DPD I Hizbut Tahrir Indonesia Kalimantan Barat yang akan menggelar pawai keliling Kota Pontianak menuai banyak penolakan dari berbagai organisasi masyarakat di Kalimantan Barat.

Seperti dari PW Ansor Kalimantan Barat yang siap mengerahkan anggotanya bila kegiatan tersebut dipaksakan dilakukan.

Pernyataan tegas akan ada pengerahan masa juga datang dari DPD PKPPBM Kalbar Hendri Rivai. Pihaknya siap mengarahkan ratusan anggotanya bila HTKI tetap melakukan konvoi.

“Pedoman kami menjaga keutuhan NKRI sesuai asasnya saat ini. Melakukan gerakan pembentukan Negara khilafah di bumi Indonesia jelas bertentangan dengan NKRI,” ujarnya.

Tak hanya itu, ormas Islam seperti Ansor, HMI, PMII, KNPI IPNU dan IPPNU juga turut andil dengan kesepakatan yang sama, menuntut pembatalan Masirah Panji Rasulullah SAW yang akan digelar DPD I HTI Kalbar pada 15 April mendatang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES